28.2 C
Jakarta

Festival Pencak Silat Sulawesi Selatan Akan Digelar Oktober 2017

Baca Juga:

MAKASSAR, MENARA62.COM — Forum Pelestari Silat Tradisional Sulawesi Selatan siap menggelar ajang spesial Festival Pencak Silat se-Sulsel di Gedung Mulo Makassar, Oktober 2017 sebagai upaya menjaga dan melestarikan seni budaya di daerah itu.

Ketua Forum, Kusnadi S Hidayat di Makassar, Ahad (28/5/2017) mengatakan, festival 2017 yang mengangkat tema “Keragaman Menjadikan Persatuan Dalam Lestari Pencak Silat Budaya Bangsa” itu juga dirangkaikan dengan berbagai kegiatan menarik lain seperti longmarch dan workshop, seperti dilansir Antara.

“Festival ini akan menampilkan atraksi jurus-jurus tradisional yang menjadi andalan para pesilat. Pertunjukkan ini tentunya diharapkan bisa menjadi daya tarik bagi masyarakat khususnya dari Kota Makassar,” katanya.

Mengenai respon masyarakat terhadap kegiatan pertunjukan seni budaya ini, kata dia, pihaknya mengaku optimistis bisa mendapatkan sambutan yang hangat dan meriah.

Apalagi pihaknya sudah merasakan sendiri bagaimana respon masyarakat yang datang untuk melihat atrkasi jurus-jurus tradisional dari setiap pesilat yang terlibat pada ajang serupa di Benteng Fort Rotterdam pada 2016.

Pada ajang tahun lalu yang dilaksanakan perguruan silat margaluyu, kata dia, memang mendapatkan sambutan yang begitu meriah dan banyak masyarakat yang sengaja datang untuk menyaksikan pertunjukkan gerak silat seni tersebut.

Sementara Ketua Panitia Pelaksana, Agus Daeng Ngawing mengataka,  untuk festival ini akan mengundang sejumlah pesilat dari berbagai kabupaten/kota di Sulsel seperti diantaranya dari Kabupaten Barru, Maros, Gowa, Pangkep, Makassaar dan beberapa daerah lain.

Pihak panitia juga sengaja menggandeng dinas pariwisata untuk lebih menyemarakkan dan memaksimalkan kegiatan ini. Apalagi ajang ini juga dinilai punya potensi untuk mendatangkan banyak pengunjung.

“Jadi akan ada pementasan jurus-jurus tradisional dari sejumlah pesilat yang terlibat dalam festival ini,” ujarnya.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!