27.8 C
Jakarta

RDK UAD 1441 H Berbagi Makanan Berbuka

Baca Juga:

YOGYAKARTA, MENARA62.COM — Ramadan di Kampus Universitas Ahmad Dahlan (RDK UAD) tahun 1441 H membagikan makanan untuk berbuka puasa bagi mahasiswa. Setiap sore ada 400 porsi yang dibagikan kepada mahasiswa UAD yang masih berada di Yogyakarta dan langsung pulang ke rumah atau kos-kosnya.

Dr Nur Kholis, MAg, ketua RDK UAD mengungkapkan hal tersebut dalam rilis yang dikirim ke redaksi menara62.com, Sabtu (2/5/2020). Pembagian makanan berbuka ini dilaksanakan pukul
16.30-17.15 WIB.

Nur Kholis menjelaskan RDK UAD yang dilaksanakan di tengah pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. “Ada beberapa kegiatan tahun lalu yang ditiadakan pada tahun ini karena memang tidak memungkinkan. Di antaranya salat tarawih, haflah qari, berbagai perlombaan, dan i’tikaf,” kata Nur Kholis.

Tahun-tahun sebelumnya, kata Nur Kholis, RDK UAD selalu dipenuhsesaki mahasiswa maupun masyarakat sekitar untuk sekadar jalan-jalan sore atau mencari takjil berbuka puasa. Namun kali ini hanya pembagian makanan berbuka untuk mahasiswa UAD.

“Ini merupakan wujud kepedulian UAD kepada mahasiswanya yang tidak banyak dilakukan kampus lain. UAD tetap memerhatikan mahasiswa meskipun di tengah pandemi corona,” terang Nur Kholis.

Kegiatan lain yang masih berlangsung, jelas Nur Kholis, kajian menjelang buka melalui kanal YouTube, Instagram, dan Facebook Takmir Masjid Islamic Center UAD. Kemudian ada Siraman Rohani Malam Ramadan (Salam Ramadan) melalui kanal yang sama. Selain itu, pemberian santunan kepada 1.000 yatim dhu’afa.

“Berbagai kegiatan RDK UAD semua pelaksanaannya mengikuti standar operasional penanganan Covid-19 yang baku. Hal ini bertujuan untuk mencegah penularan virus tersebut,” ungkapnya.

Meskipun melalui Daring, kata Nur Kholis, antusias jamaah dan yang mengikuti kajian masih bagus. Kajian malam pertama disampaikan Rektor UAD Dr Muchlas, MT. Sementara untuk takjil atau hidangan berbuka, mahasiswa sangat antusias mengambil dengan mengikuti arahan yang berlaku.

Pelaksanaan RDK UAD 1441 H merupakan komitmen UAD untuk memberikan yang terbaik bagi mahasiswa dan jamaah. Kegiatan RDK ini didanai penuh 100 persen oleh UAD. Selain kegiatan RDK, UAD juga turut aktif dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena imbas pandemi Covid-19.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!