33.5 C
Jakarta

Mahasiswi Prodi Farmasi Unimma Lakukan PPMT di Dusun Ngaropoh

Baca Juga:

MAGELANG, MENARA62.COM — Lima mahasiswi Program Studi S1 Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Magelang (Fikes Unimma) melakukan Pengabdian Pada Masyarakat Terpadu (PPMT) di Dusun Ngaropoh, Desa Umbulsari, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Mereka adalah Widya Krisna Murti (Ketua), Indriatri Septidaryanti, Aninda Tri Yuliasari, Farida, Asmaul Husna dengan dosen pembimbing, Dr apt Prasojo Pribadi MSc.

Widya Krisna Murti menjelaskan PPMT dilaksanakan Rabu-Ahad (16/6 – 11/7/2021). Program utama, edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Tanaman Obat Keluarga (Toga). Edukasi PHBS dilaksanakan Ahad (20/6/2021). “Tujuan program PPMT, agar masyarakat Dusun Ngaropoh memiliki kesadaran pentingnya berperilaku hidup bersih dan sehat bagi diri sendiri, keluarga, maupun lingkungan sekitar. Masyarakat juga didorong untuk tidak membuang sampah sembarangan,” kata Widya Krisna Murti di Magelang, Rabu (28/7/2021).

Lebih lanjut Widya Krisna Murti mengatakan untuk memperkenalkan kehadiran mahasiswi Prodi S1 Farnasi Fikes Unimma, mereka hadir pada acara Posyandu Balita dan Lansia di Dusun Ngaropoh, Rabu (16/6/2021). Mahasiswi membantu acara Posyandu tersebut mulai dari menyiapkan makanan, tempat, serta membantu pencatatan data pasien.

Tanaman Toga hasil PPMT mahasiswi Prodi S1 Farmasi Fikes Unimma. (foto : istimewa)

“Tujuannya, agar warga Dusun Ngaropoh mengetahui ada mahasiswi dari Universitas Muhammadiyah Magelang yang melakukan kegiatan PPMT. Anggota PPMT dapat melakukan pendekatan terhadap warga agar rencana program PPMT bisa berjalan dengan baik,” kata Widya.

Kegiatan edukasi penanaman Toga, kata Widya, dilaksanakan Sabtu-Ahad (26-27/2021). Tujuannya, memanfaatkan lahan kosong, meningkatkan skill masyarakat untuk menanam tanaman obat keluarga. Edukasi penanaman Toga dibimbing Rundi yang merupakan pengusaha tanaman obat dan memiliki keahlian dalam pengolahan lahan untuk tanaman Toga.

“Sedang program Toga untuk memperkenalkan tanaman obat dan fungsi setiap tanaman serta memanfaatkan lahan kosong. Sehingga mereka dapat mengoptimalkan lahan di sekitar rumahnya untuk ditanami Toga,” kata Widya.

Edukasi vaksin Covid-19, tambah Widya, dilaksanakan Ahad (4/7/2021) dengan narasumber Dr apt Prasojo Pribadi, MSc, dosen pembimbing dan dosen Farmasi Unimma yang berfokus pada penelitian vaksin. Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat akan manfaat vaksin,.

Selanjutnya edukasi self healing dan sekaligus merupakan acara penutupan PPMT dilakukan Ahad (11/7/2021). Tujuan memberikan edukasi dan kemampuan kepada masyarakat mengenai kesehatan jiwa dan self healing. Narasumbernya, Ns Muhammad Khoirul Amin, MKep, dosen perawat yang berfokus pada kesehatan kejiwaan.

Selain itu, kata Widya, mahasiswi PPMT Unimma juga memberikan alat kebersihan, masker dan handsanitizer, memasang poster “Terapkan 5M”, dan seperangkat alat cuci tangan. Tujuannya, agar masyarakat lebih patuh dalam menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 ini.

Sementara Muhammad Adib, Wakil Ketua Remaja Dusun Ngaropoh mengaku senang dengan kehadiran mahasiswi PPMT Unimma yang memberikan penyuluhan tentang PHBS dan Tanaman Obat. Pemanfaatan lahan kosong untuk menanam Toga, membuat kondisi lingkungan menjadi lebih bersih. Masyarakat nantinya dapat memanen Toga untuk diri dan keluarganya serta bisa untuk berbisnis.

“Terima kasih mahasiswi PPMT Unimma telah memberikan alat kebersihan dan alat Prokes seperti ember cuci tangan, ekrak, tempat sampah, gembor, handsanitizer, sabun cuci tangan, dan masker gratis yang dibagikan ke warga. Juga pemasangan poster 5M di jalan menuju Tuk Umbul membuat setiap orang yang lewat bisa membaca posternya sekaligus bisa lihat taman Toga,” kata Muhammad Adib. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!