JAKARTA, MENARA62.COM — Mengawali tahun 2022, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) menggandeng salah satu Insurtech untuk memperkuat pemasaran produk asuransi secara digital, yaitu PT Fokus Solusi Proteksi (Cermati Protect).
Indra Baruna selaku Presiden Direktur Tugu Insurance menjelaskan bahwa kerja sama dengan Cermati Protect terutamanya untuk mendukung penetrasi pemasaran lini kendaraan bermotor di market digital, dan hal ini sesuai dengan strategi perseroan dalam usaha pengembangan bisnis ritel melalui produk khusus serta optimalisasi platform digital untuk memberikan user experience yang baik bagi pelanggan,
“Dengan dukungan jaringan yang luas atas implementasi teknologi digital yang dimiliki Cermati Protect, Tugu Insurance berharap kerjasama ini akan saling memberikan nilai lebih bagi masing – masing pihak maupun para nasabah di Indonesia,” ujar Indra dalam keterangannya di Jakarta (11/1/2022).
“Dengan adanya kolaborasi dengan Cermati Protect, perseroan meyakini di tahun 2022 jumlah polis kendaraan bermotor akan semakin bertumbuh dimana posisi per September 2021 jumlah polis kendaraan bermotor mencapai 78 ribuan polis di mana jumlah ini tumbuh hampir 6 kali lipat dalam 2 tahun,” tambah Indra.
Juanri selaku Vice President of Insurance Cermati Protect mengatakan, “Kolaborasi dengan Tugu Insurance memperkuat komitmen kami yang terus berinovasi meningkatkan layanan digital guna menciptakan pengalaman asuransi terbaik untuk masyarakat Indonesia. Melalui marketplace keuangan Cermati.com, kami menghadirkan solusi kemudahan akses membeli asuransi secara digital tanpa ribet, proses mudah, cepat dan aman. Semuanya bisa diakses dari ponsel/smartphone, mulai dari menemukan produk asuransi terbaik, pengajuan, pembayaran, menerima e-polis hingga klaim asuransi.”
“Digitalisasi dan edukasi berperan penting dalam peningkatan penetrasi asuransi di Tanah Air. Cermati Protect hadir membantu masyarakat di berbagai pelosok wilayah Indonesia untuk bisa mendapatkan akses informasi yang tepat hingga memiliki produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Seiring dengan meningkatnya literasi digital dan kesadaran akan manfaat asuransi, kami harap akan semakin banyak masyarakat memiliki asuransi,” ujar Juanri. (*)