BANDA ACEH, MENARA62.COM – Paguyuban Parasunda Aceh menitipkan donasi sebesar 5.002.000 untuk Palestina melalui Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Aceh. penyerahan Donasi dilaksanakan di sekretariat Parasunda Aceh Jalan Wedana (Mibo) Banda Aceh.
Donasi diserahkan oleh sekretaris Parasunda Bambang Muhammad Ridwan didampingi oleh pengurus Parasunda Sutieny Kurnia dan Hizqil Apandi. Selasa (05/12/2023)
Ketua Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Aceh Firdaus Nyak Idin yang menerima langsung penyerahan donasi dan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Parasunda Aceh kepada LAZISMU.
“Semoga langkah ini menjadi semangat bersama untuk membantu rakyat Palestina yang sedang teraniaya oleh Israel”. Ucap Firdaus Nyak Idin.
Harapannya, bahwa semoga pertemuan hari ini menjadi awal kerjasama Parasunda Aceh bersama LAZISMU terutama dalam program-program pemberdayaan masyarakat.
Sementara itu ketua Parasunda Aceh Ade Herdiyat yang diwakili oleh sekretaris Bambang M. Ridwan menyampaikan bahwa kegiatan Donasi untuk Palestina ini merupakan bentuk Empaty warga Sunda yang ada di Aceh untuk membantu meringankan penderitaan saudara-saudara di Palestina.
“Segenap Pengurus Parasunda mengucapkan terima kasih kepada warga Sunda di Aceh yang telah tulus ikhlas ikut membantu warga Palestina” ujar Bambang.
Segenap pengurus juga menyampaikan terima kasih kepada LAZISMU Aceh seraya berharap semoga Amanah ini dapat bermanfaat untuk rakyat Palestina.