26.7 C
Jakarta

Menlu Akan ke Myanmar Bahas Krisis Rohingya

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM — Menteri Luar Negeri Retno Marsudi berencana akan berkunjung ke Myanmar untuk membahas krisis etnis Rohingya di Rakhine State.

“Insya Allah kita akan berkunjung ke Myanmar, kita sedang atur semuanya mudah-mudahan dapat kita segera lakukan,” kata Retno usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (30/8/2017), seperti dilansir Antara.

Menlu juga mengungkapkan dirinya telah melaporkan kepada Presiden terkait komunikasi yang dilakukannya untuk meredakan konflik di Rakhine State.

“Kemarin, paling tidak melakukan komunikasi dengan tiga orang, pertama dengan National Security Advisernya Suu Kyi, kita bicara mengenai situasi di Rakhine,” ungkap Retno.

Kedua, kata Menlu, berkomunikasi dengan Menlu Bangladesh, karena Myanmar dan Bangladesh harus melakukan kerjasama yang baik dalam penanganan, khususnya penanganan pengungsi. “Karena tanpa kerjasama yang baik akan sulit penanganan pengungsi ini dilakukan,” katanya.

Selanjutnya, lanjut Retno, pada Selasa (29/8/2017) malam berkomunikasi dengan Kofi Annan berbicara dalam konteks bagaimana Indonesia berkontribusi untuk mengimplementasikan hasil atau report dari komisi Anan Advisery Commissionyang dipimpin mantan Sekjen PBB ini.

“Karena kalau dilihat dari temporary report yang dikeluarkan pada Agustus yang lalu, apa yang dilakukan Indonesia fit very well dengan rekomendasi yang dikeluarkan komisinya Koffi Anan,” ungkapnya.

Retno mengatakan Kofi Annan sangat berharap bahwa Indonesia dapat membantu dan mengimplementasikan rekomendasi yang dikeluarkan koffi Anan.

Menlu juga mengaku ditelepon Menlu Turki pada Rabu pagi juga membahas masalah situasi di Rakhine State. “Mudah-mudahan jadwal saya dapat segera difinalkan untuk kunjungan ke Myanmar. Dan saya sudah lapor ke Presiden,” kata Retno.

Menlu juga mengungkapkan bahwa Presiden sangat setuju dan pihaknya akan meneruskan pendekatan konstruktif agar pemerintah Myanmar dapat mengembalikan situasi keamanan di Rakhine State.

“Kemudian semua kekerasan harus dihentikan karena sekali lagi yang menjadi korban adalah warga sipil, Jadi aspek humanitarian perlu terus dikemukakan, diutamakan,” katanya.

Retno mengatakan Indonesia akan tetap membantu dari aspek kemanusiaan, dimana Indonesia telah mendirikan enam sekolah di Rakhine State, juga membantu dari segi bahan makanan serta obat-obatan  yang akan segera dikirim.

“Kita sekarang akan mulai membangun rumah sakit yang cukup besar di Rakhine State. Tadi saya sudah sampaikan kepada presiden. Jadi sekali lagi kita melakukan pendekatannya secara comprehensive sekali, tentunya masalah kemanusiaan menjadi prioritas agar tidak jatuh korban tidak berdosa lebih banyak lagi,” harap menlu.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!