28.9 C
Jakarta

7 Refleks yang Harus Dimiliki Bayi Baru Lahir

Baca Juga:

Salah satu refleks bayi yang bisa Anda tes sejak ia baru lahir adalah menggenggam tangan. Bagaimana jika bayi tak menunjukkan salah satu refleks ini? 

JAKARTA, MENARA62.COM — Refleks merupakan gerakan yang sifatnya involunter alias tidak disengaja. Refleks bayi biasanya berupa gerakan yang bersifat spontan dan terjadi pada aktivitas bayi sehari-hari. Selain itu, terdapat juga refleks yang memang merupakan respons dari stimulus yang diberikan.

Refleks bayi yang baik menandakan aktivitas saraf dan otak bayi yang normal. Beberapa refleks hanya ditemukan dalam suatu waktu di perkembangan bayi. Refleks tersebut nantinya dapat hilang dengan sendirinya ketika bayi mencapai usia tertentu.

Apa saja refleks yang dimiliki bayi yang baru lahir?

Refleks yang terjadi pada bayi baru lahir disebut dengan refleks primitif. Seperti apa refleks yang terjadi pada bayi baru lahir? Mari kita bahas satu per satu.

  1. Rooting reflex

Refleks ini terjadi ketika Anda menyentuh pinggir mulut bayi Anda. Bayi akan mengikuti arah sentuhan tersebut sambil membuka mulutnya. Hal ini membantu bayi ketika ia sedang ingin menyusu. Refleks ini muncul sejak lahir dan bertahan hingga usia 3–4 bulan.

  1. Refleks mengisap (sucking reflex)

Ketika bagian atas atau langit-langit mulut bayi disentuh, bayi akan mulai mengisap. Refleks mengisap mulai muncul saat usia 32 minggu kehamilan dan menjadi sempurna ketika usia 36 minggu kehamilan. Oleh karena itu, bayi prematur biasanya belum bisa mengisap dengan baik.

  1. Refleks moro

Refleks moro biasanya muncul ketika bayi terkejut. Ketika bayi Anda terkejut misalnya karena suara yang berisik atau gerakan yang terjadi secara tiba-tiba, bayi akan mengeluarkan refleks ini. Bayi akan melakukan gerakan dengan memanjangkan lengan dan menekuk kakinya. Refleks ini muncul sejak lahir dan bertahan hingga usia 4 bulan.

  1. Asymmetric tonic neck reflex

Ketika kepala bayi menengok ke satu sisi, ia akan memanjangkan lengan di sisi yang sama. Sebaliknya, lengan pada sisi yang berlawanan akan ditekuk. Refleks ini muncul sejak lahir dan bertahan hingga usia 2 bulan.

  1. Refleks menggenggam (palmar grasp reflex)

Refleks menggenggam pada bayi muncul ketika Anda menyentuh telapak tangannya. Bayi akan menutup jari-jarinya seperti gerakan menggenggam. Refleks ini muncul sejak lahir dan bertahan hingga usia 3-4 bulan.

  1. Refleks Babinski

Refleks Babinski muncul ketika Anda menggaruk telapak kaki bayi Anda. Jempol bayi akan mengarah ke atas dan jari-jari kaki lainnya akan terbuka. Refleks ini menetap hingga usia 2 tahun.

  1. Stepping reflex

Refleks ini juga dikenal dengan istilah walking/dance reflex karena bayi terlihat seperti melangkah atau menari ketika ia diposisikan dalam posisi tegak dengan kaki yang menyentuh tanah. Refleks ini muncul sejak lahir dan terlihat paling jelas setelah usia 4 hari.

Apa yang terjadi jika bayi tidak dapat melakukan refleks tersebut?

Jika refleks bayi tersebut tidak terjadi, hal tersebut dapat disebabkan oleh karena trauma saat proses kelahiran, obat-obatan, ataupun suatu penyakit. Bila Anda tidak melihat adanya refleks-refleks tersebut pada bayi Anda, bawa bayi Anda ke dokter spesialis anak untuk pemeriksaan lebih lanjut.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!