JAKARTA, MENARA62.COM — Dalam beberapa tahun terakhir, penggunaan gadget pada anak-anak menjadi perhatian banyak orang tua. Smartphone menarik bagi anak-anak untuk menikmati permainan dan fungsi hiburan, berbeda dengan Watch Phone yang tidak memiliki permainan, berfokus pada komunikasi dan fitur untuk mengecek lokasi, tampaknya telah menjadi tren di kalangan anak-anak.
Saat masa liburan, waktu untuk anak-anak bermain di luar meningkat, sehingga keamanan anak-anak pun lebih ditekankan. Oleh Karena itu, kami akan mengambil kesempatan ini untuk mengevaluasi imoo Watch Phone yang akhir-akhir ini ramai diperbincangkan. imoo Watch Phone Z5 degan dukungan jaringan 4G LTE ini, jelas menduduki posisi unggulan pada industri watch phone, lalu apa keunggulan imoo Watch Phone untuk anak-anak?
Desain luar: bahan tali jam yang nyaman di kulit dan layar AMOLED 1,41 inci
Pertama-tama, kita melihat bagian penampilan dari kemasan luar berupa kotak oranye + putih yang melambangkan kombinasi keaktifan dan sportivitas. Setelah kemasan dibuka, paket ditutupi oleh film pelindung. Lalu terlihat desain imoo Watch Phone Z5, hal yang paling mencolok yaitu kamera depan, kamera khusus yang akan kami ulas dalam artikel ini. Bahan tali yang digunakan sangat ramah kulit, lembut, dan sangat nyaman saat dikenakan.
imoo Watch Phone sepenuhnya merupakan gadget yang dikemas dalam bentuk jam tangan. Bagian layar mengadopsi layar AMOLED berdefinisi tinggi dengan ukuran 1,41 inci dan resolusi 320 × 360. Ketajaman piksel hingga 342 PPI, dan efek tampilan sangat jernih. Ditambah lapisan hitam dari layar OLED yang tidak memantulkan cahaya, kontrasnya sangat tinggi dan kualitasnya terbukti dalam melakukan video call dan foto.
Panggilan video: 5 MP High Definition Camera + 84,4 Degree Wide Angle Camera
Tentu saja, perbedaan terbesar yang dimiliki imoo Watch Phone Z5 adalah kamera 5MP, jumlah piksel dibandingkan dengan smartphone memang tidak terlalu tinggi, tetapi sangat masuk akal untuk jam tangan yang ukurannya kecil. Cincin kamera yang dilengkapi dengan perak-gloss sangat menarik, dengan lensa terluar menjadi lensa anti gores berbahan batu safir dengan kekerasan 9Mohs.
84.4 degrees of wide-angle kamera, dari gambar ini sangat jelas terlihat, miniature minion ini harus dekat sekali dengan kamera baru dapat menangkap seluruh tubuh minion, dan terlihat dilayar lingkungan sekitarnya tidak tertangkap, ini mebuktikan bahwa wide angle kamera ini mengambil gambar lingkungan anak dengan sangat mudah, Anda juga dapat mengklik layar dan otomatis hitungan mundur tiga detik untuk mengambil foto.
Kamera ini juga membawa fitur penting lainnya: Video Call. Ini adalah fitur paling penting dari imoo Watch Phone Z5. Melihat dari seluruh industry jam tangan anak-anak dan bahkan pasar jam tangan pintar, konsep desain watch phone yang memiliki kamera, bisa video call dan berselfie membuatnya menajdi pemimpin industry watch phone.
Video call dilakukan oleh watch phone anak dan smartphone orang tua yang sudah dibinding. Panggilan tersebut menggunakan 4G atau koneksi jaringan wifi, dengan kualitas panggilan sudah sangat stabil, dan gambar yang sangat tajam dan jernih jika dibandingkan dengan kualitas gambar tentu saja, tidak ada tandingan di industri watch phone karena ukuran jamnya sangat kecil, tetapi dapat melakukan panggilan video dengan hasil yang baik.
Gambar ponsel dan watch phone selama Video Call
5MP kamera bukan merupakan kualitas yang tinggi untuk ponsel flagship saat ini yang memiliki kamera lebih dari 10MP (bayangkan kamera depan iPhone X juga 7MP), tetapi untuk ukuran jam tangan anak-anak atau jam tangan pintar, kualitas kamera imoo Watch Phone Z5 sudah sanggat unggul. Fitur Short Video Chat, bentuk obrolan yang hanya muncul di industry ponsel saat ini bisa dilakukan di jam tangan dan memungkinkan anak-anak yang terlalu dini atau tidak dapat membawa ponsel untuk saling mengrim Short Video dengan orang tua. Bagi orang tua yang sibuk, ini adalah cara untuk berkomunikasi dan bertemu tatap muka dengan anak Anda. Bahkan untuk anak yang terlalu dini mengguanakan ponsel dan orang tua khawatirakan gangguan jaringan ponsel yang berdampak negative keanak-anak, maka fungsi video call yang bersih dan tanpa dampak negatif untuk anak menjadi jawaban atas kebutuhan orang tua tersebut.
Teknologi pemoisisan: beberap tipe toknologi pemoisisian yang tepat
Fungsi pemosisian sangat penting untuk watch phone anak-anak dikarenakan kebutuhan keamanan anak-anak sangtlah tinggi. imoo Watch Phone Z5 telah ditingkatkan dalam teknologi pemosisian. Teknologi pemosisian ini mencakup GPS, GLONASS, Base Station, Wi-Fi, sensor akselerasi, A-GPS, dan dibantu dengan kamera. Sebagai jam tangan andalan, server khusus telah dikerahkan di Amerika Utara, Eropa dan Hong Kong, dan dapat digunakan oleh Anda yang berpergian keluar negeri saat liburan musim panas.
20m Swimming Waterproof
Imoo Watch Phone tetap aktif ketika digunakan untuk berenang hingga kedalaman 20 meter, yang mungkin lebih kuat dari tingkat IPX8 tahan air biasanya. Anak-anak dapat memakai imoo Watch Phone Z5 untuk berenang dan bermain air langsung di kolam renang dan pantai. Analisa tentang prinsip teknologi tahan air akan diulas di artikel lainnya, akan tetapi dapat dilihat dari gambar bahwa seal karet dari slot kartu SIM sangat tebal dan sangat stabil setelah pemasangan. Kami juga telah mengujinya dan dapat melakukan panggilan normal saat menenggelamkan imoo Watch Phone di dalam air.
Namun, imoo Watch Phone Z5 tidak cocok untuk mandi dan berendam di air hangat, ski air atau aliran air dengan kecepatan sangat tinggi, tetapi tetap dapat digunakan untuk kegiatan sehari-hari anak yang mungkin melibatkan dengan air.
Selain itu, penambahan fungsi penghitung langkah memungkinkan watch phone untuk menjadi atribut olah raga. Menggunakan prinsip yang mirip dengan fitur penghitung langkah di ponsel, gerakan dapat dihitung dengan lebih akurat. Menggunakan ponsel, Anda juga dapat melihat jumlah langkah dalam 7 hari terakhir. Fitur ini juga membimbing anak-anak untuk bergerak lebih banyak.
Dan banyak fitur tambahan lainnya:
Selain itu, ada banyak fungsi lainnya pada imoo Watch Phone Z5. Misalnya, fitur Class Mode sehingga anak-anak dapat berkonsentrasi di kelas. imoo Watch Phone Z5 memiliki fungsi penjaga keamanan dalam perjalanan ke sekolah, setelah mengaturlokasi sekolah dan rumah, watch phone akan mengirimkan notifikasi ke aplikasi orang tua berdasarkan posisi dan waktu yang telah diset.
Dalam standar jaringan, karena imoo Watch Phone Z5 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon Wear 2100, imoo Watch Phone Z5 mendukung jaringan operator Telkomsel, Indosat, XL dan 3, serta mendukung jaringan Wi-Fi, memiliki fitur alarm, dan lain sebagainya.
Baterai imoo Watch Phone Z5 itu sendiri memiliki kapasitas 680mAh, ditambah penggunaan chip manajemen daya independen yang membuat masa pakai baterai dapat mencapai satu setengah hingga dua hari dalam kondisi penggunaan normal. Ketika daya baterai mulai habis, system akan secara otomatis memasuki saving power mode yang disediakan untuk masa pakai baterai sehingga tetap dapat melakukan pengecekan lokasi. |