25.8 C
Jakarta

Gema Golkar-Walikota Tangsel Rayakan ‘Lebaran Anak Yatim’

Baca Juga:

TANGSEL, MENARA62.COM – Asrama Tahfidz Quran Daarul Ihsan, Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, mendapat kunjungan spesial di tengah perayaan 10 Muharram 1441 Hijriyah. Gerakan Milenial Airlangga Hartarto (GEMA) Golkar bersama Walikota Tangsel Airin Rachmi Diani dan Ketua DPP Partai Golkar Bidang Ekoraf Ricky Rachmadi, menyambangi mereka untuk aksi sosial pemberian santunan dan pengobatan gratis.

“Gema Golkar hadir dalam rangka peringatan 10 Muharram atau yang disebut lebarannya anak yatim. Kami memberi pengobatan gratis dan santunan kepada mereka, sebagai wujud kepedulian Golkar kepada pendidikan Islam khususnya pesantren,” kata Dico M Ganinduto, koordinator Gema Golkar, dalam keterangan persnya yang diterima Ahad (15/9/2019).

Acara Gema Golkar tersebut bekerjasama dengan Yayasan Maulana Hasanudin-Banten dan Lets Share. Hadir 300 peserta, anak yatim dan warga sekitar. Selain itu, tampak para pengurus Golkar di lingkungan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi Banten, para anggota legislatif Golkar DPRD Tangsel, dan fungsionaris DPD Golkar Tangsel.

Dalam kegiatan yang digelar Jumat (13/9/2019) sore itu, Ricky Rachmadi menyampaikan harapannya agar pendidikan Islam dapat diarahkan pada perkembangan yang semakin modern. “Ada dua hal yang harus ditingkatkan, tidak hanya soal keimanan dan ketakwaan (imtak), tetapi juga ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek),” katanya.

Walikota Airin Rachmi Diany sepakat. “Upaya modernisasi pendidikan pesantren perlu mendapat dukungan semua pihak, baik pemerintah, pengusaha, serta masyarakat luas,” tandasnya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!