LAHAT,MENARA62.COM – Gedung Dakwah Muhammadiyah yang beralamat di Jalan Kota Baru, menjadi lokasi acara puncak Milad Muhammadiyah ke 107 dan Aisyiyah ke 105 Kabupaten Lahat Sumatera Selatan (Sumsel) pada Kamis, 19 Desember 2019.
Muhammadiyah dan Aisyiyah telah berdiri pada tanggal 18 November 1912 atau 8 Dzulhijjah 1330 Hijriah, sejarah mengatakan, keberadaan Muhammadiyah pada awal berdirinya tidak lepas dan merupakan menifestasi dari gagasan pemikiran dan amal perjuangan Kyai Haji Ahmad Dahlan atau Muhammad Darwis sebagai pendirinya.
Milad tahun ini, Muhammadiyah Lahat mengangkat tema ‘Mencerdaskan Anak Bangsa’. Sementara Aisyiyah mengangkat tema ‘Aktualisasi Risalah Pencerahan Untuk Dakwah Melintas Batas’. Bersama PDM dan PA menggelar berbagai kegiatan bersama.
Pimpinan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lahat H. Khaidir Rusmi,M.Si menjabarkan, keberadaan Muhammadiyah dalam segala aspek pergerakan.
“Semoga ke depan Muhammadiyah Lahat semakin Istiqomah dalam perjalanan dakwah dan kebermanfaatan bagi masyarakat. Baik dalam pendidikan, kesehatan, mau pun juga sosial dan keagamaan,” ujar Khaidir Rusmi.
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatera-Selatan melalui Sekretaris H.Suroso, M.Ag, mengucapkan selamat kepada Muhammadiyah Lahat atas suksesnya digelar rangkaian kegiatan Muhammadiyah Lahat.
“Kami mengucapkan selamat atas terselanggaranya kegiatan Milad Muhammadiyah ke 107 dan Aisyiyah ke 105. Apresiasi juga kepada segenap jajaran panitia yang telah menyukseskan kegiatan ini,” ucapnya.
Bupati Lahat, Cik Ujang, dalam sambutannya mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat selalu mendukung kegiatan Muhammadiyah.
Orang nomor satu di Kabupaten Lahat ini, memberikan harapan dan turut mendoakan perjalanan Muhammadiyah ke depan.
“Tumbuh kembang Muhammadiyah sampai sekarang begitu berkembang dan bercahaya seperti Sang Surya. Dalam usianya yang lebih dari 100 Abad, Muhammadiyah terus memperkuat kualitas sumber daya manusia melalui jalur pendidikan di Indonesia. Muhammadiyah memandang bahwa bangsa dan umat ini, bahkan manusia semesta itu perlu hidup cerdas,” ujarnya.
Muhammadiyah telah melewati perjalan panjang sebelum republik ini dengan memulai amal usaha, pendidikan, pelayanan sosial dan kesehatan.
Alasannya tak lain semua agar cerdas lahir dan batin. Sehingga Muhammadiyah terlihat nampak fokus untuk mencerdaskan, mencerahkan dan memajukan bangsa.
Pemkab Lahat mendukung segala bentuk dakwah Muhammadiyah, dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Karena bagi kami dan kita, visi dan misi Muhammadiyah dalam hal mencerdaskan kehidupan bangsa, adalah sebuah dakwah yang baik dan benar yg merupakan tujuan pemerintah juga,” ujarnya.
Dalam acara ini juga digelar Tabligh Akbar oleh Bendahara Pimpinan Pusat Muhammadiyah Drs.H. Marpuji Ali. M.Si,Tokoh Muhammadiyah yang sudah berumur ini, rela berkunjung ke daerah demi menyambangi Muhammadiyah Kabupaten Lahat dalam acara Milad tersebut.
“Semoga dengan Milad Muhammadiyah dan Aisyiyah tahun ini, sejalan dengan pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa. Terkhusus pergerakan di Kabupaten Lahat,” harap Marpuji Ali,
Sebelumnya, Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Lahat telah melaksanakan berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan Milad kali ini.
Seperti lomba mewarnai, sunatan massal dan lomba memasak masakan non beras yang dilaksanakan oleh Pimpinan Daerah Aisyiyah serta lomba Tahfidz Qur’an dan lomba Kuliah Tujuh Menit (Kultum) yang dilaksanakan oleh perguruan Muhammadiyah Lahat.
Sementara itu,H.Syamsul Aryazal.SE, selaku Ketua Panitia Milad, Merasakan keterharuan kepada Anggota, simpatisan serta segenap panitia Muhammadiyah yang telah mensupport dan mensukseskan acara milad Muhammadiyah dan Aisyiyah baik secara membantu Dana,Pemikiran dan Tenaga (DPT), mengucapkan terima kasih,”ujarnya.
(RT)