27.8 C
Jakarta

PDA Jepara Gelar Sosialisasi Pencegahan Stunting

Baca Juga:

JEPARA, MENARA62.COM – Majelis Kesehatan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Jepara mengadakan kegiatan perdana, semenjak adanya pandemi covid-19. Sebelum acara dimulai, dibagikan face shield bantuan dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB Kabupaten Jepara dan masker dari PWM.

Acara dibuka oleh Hj Bintang Chayati, Wakil Ketua III Koordinator Majelis Kesehatan PDA. Dia mengatakan acara ini menindaklanjuti himbauan dan arahan dari Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Jawa Tengah bahwa PDA diharapkan segera melaksanakan kegiatan dalam rangka mendukung upaya pencegahan, penanggulangan dan penanganan stunting di daerah masing-masing.

Bertempat di aula PDM Jepara, sejumlah 50 orang ibu-ibu ‘Aisyiyah se-daerah Jepara, mengikuti sosialisasi bertema cegah stunting untuk mewujudkan generasi emas, pada hari Ahad (20/9/2020) bertepatan 3 Safar 1442 H.

Dalam acara ini ada 2 pemateri. Sesi pertama diisi penjelasan tentang stunting oleh Wiwid Widiyanti, S.Gz.M.Gizi, seorang pejabat fungsional Ahli Gizi Dinas Kesehatan Kab. Jepara.

“Pencegahan stunting melalui 1000 HPK (hari pertama kehidupan), dimulai saat ibu hamil sampai dengan bayi umur 2 tahun, karena pada usia tersebut sangat menentukan tumbuh kembang anak,” jelasnya.

Sesi ke 2 diisi oleh Khumaidah dari Majelis Kesehatan PDA Jepara, tentang peran ‘Aisyiyah dalam rangka mendukung cegah dan penanganan stunting.

“Kader ‘Aisyiyah turut berperan aktif dalam upaya cegah stunting dengan ikut mensosialisasikan kepada masyarakat, berperan dalam kegiatan posyandu atau BKB dan kegiatan lainnya, serta juga berperan sebagai motivator penggerak maupun penghubung ke lintas sektoral di desa masing-masing,” harapnya mengakhiri paparannya. (Deny Ana I’tikafia)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!