30.2 C
Jakarta

Dalam Rangka Milad Ke 89 PDPM Lahat gelar Bagi Sembako Kaum Dhuafa

Baca Juga:

LAHAT, MENARA62.COM–  Dalam rangka momentum Milad Pemuda Muhammadiyah ke 89 yang bertepatan pada tanggal 02 Mei 2021, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Lahat menggelar pembagian Sembako kepada Kaum Dhuafa Dimana kali ini  tema Milad Pemuda Muhammadiyah MENEGUHKAN PEMUDA NEGARAWAN Mempertahankan Semangat Fastabiqul Khairat Ditengah Pandemi Covid-19’. Kegiatan ini dilakukan di Desa Tanjung Payang, Tanjung Tebat (Lahat Selatan) Suka Raja (Merapi Barat) Kelurahan Pagar Agung dan Kelurahan Bandar Jaya Ahad (02/05/2021).

Wakil Ketua Bidang Agama Firman Mambulu.S.Pd.I juga memaparkan, bahwa Fastabiqul Khairat telah disebutkan pada beberapa ayat di al-quran yang diantaranya menyebutkan, berlomba-lombalah kamu berbuat kebaikan dimana saja kamu berada. Firman juga mengingatkan kondisi ditengah Pandemi ini, jangan menyurutkan semangat Fastabiqul Khairat kita, banyak cara dilakukan tidak hanya dengan materi, bisa dengan pemikiran, tenaga dan kebaikan lainnya.

“Teruslah berFastabiqul Khairat dengan amar makruf dan nahi munkar melalui berbagai program yang terarah. Seperti dakwah, sosial. Berjihadlah dengan keilmuan yang luas. Dan di Muhammadiyah itu tanamkanlah sikap Hidup-hidupilah Muhammadiyah,  jangan mencari hidup di Muhammadiyah,” ujarnya

Sementara itu, Ketua PDPM Lahat Emil Asy Ary, S.Pd pada giat ini menyampaikan, sebelum masuk pada pembahasan Fastabiqul Khairat para pemuda Muhammadiyah harus memahami dulu pilar-pilar yang terkandung pada Rukun iman dan rukun islam. Karena ini penting untuk pedoman hidup. Rukun Islam merupakan perbuatan atau amalan yang berbentuk fisik, sedangkan rukun Iman adalah amalan yang bersifat batiniah atau keyakinan yang ada di dalam hati.


“Dengan berlandaskan ilmu-ilmu tersebut maka dalam menjalankan Semangat Fastabiqul Khairat akan selalu menebarkan kebermanfaatan bagi siapa saja, terutama dilingkungan sekitar kita dahulu dan setelah pembagian sembako di lanjutkan Berbuka bersama dengan Ikatan Alumni SMA Muhammadiyah Lahat,” katanya.

Selain itu, Udaya salah satu Kaum Dhuafa penerima sembako mengucapkan Terimakasih kepada pemuda Muhammadiyah Lahat di tengah Corona ini kamu la berbagi kepada kami yang membutuhkan,”ujarnya Semoga amal kebaikan para pemuda muhammadiyah di terima oleh Allah SWT,”tutupnya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!