27.3 C
Jakarta

Gaza Selatan Dapat Tekanan Terberat Sejak Serangan Israel 7 Oktober Lalu

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM — Gaza Selatan Dapat Tekanan Terberat Sejak Serangan Israel 7 Oktober Lalu. Wilayah ini mendapatkan pengeboman terberat.

Situs Antaranews.com melansir, Juru bicara badan PBB untuk urusan anak-anak (UNICEF) James Elder pada AhadĀ (3/12/2023) mengatakan, ia melihat begitu banyak anak-anak menjadi korban pengeboman Israel.

Dalam video terpisah, ia menyebutkan tak bisa lagi menyebutkan dengan kata-kata untuk menggambarkan betapa mengerikannya apa yang dihadapi anak-anak itu.

Pasca jeda kemanusiaan, pada Jumat pagi Isreal kembali melakukan serangan udara dan darat besar-besaran ke berbagai tempat di Gaza Selatan. Serangan ini, diperkirakan akan memicu pengungsian hingga satu juta orang ke perbatasan Mesir.

Sementara Hamas, juga masih tetap berusaha membalas serangan-serangan itu.

Akibat serangan ini, sedikitnya 509 warga Palestina tewas, dan 1.316 lainnya terluka akibar serangan udara Israel.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!