BANDUNG, MENARA62.COM — Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung Dr Drs Ia Kurnia MPd secara resmi melantik kepengurusan Galeri Investasi Syariah (GIS) UM Bandung periode 2025–2026 pada Jumat (23/01/2026).
Pelantikan yang digelar di Selasar Gagas lantai satu Gedung UM Bandung, Jalan Soekarno-Hatta Nomor 752, tersebut mengusung tema ”From Campus to Capital Market: Inklusivitas dan Keberlanjutan dalam Aksi.” Tema ini menegaskan komitmen GIS dalam memperkuat peran mahasiswa di bidang pasar modal syariah yang inklusif dan berkelanjutan.
Ketua GIS UM Bandung periode 2025–2026 kini dijabat oleh Andyka Maulana Prayoga, mahasiswa Program Studi Manajemen UM Bandung. Dalam sambutannya, Andyka menyampaikan bahwa pelantikan ini menjadi titik awal bagi kepengurusan baru untuk berkembang sekaligus menjaga integritas organisasi.
Dia berharap kepengurusan yang baru mampu mengemban amanah dengan baik dan mencatatkan pencapaian yang lebih tinggi dibandingkan dengan periode sebelumnya. ”Saya berharap kepengurusan baru ini mampu mengemban janji dan meraih capaian dua kali lipat dari tahun sebelumnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, Andyka menegaskan bahwa GIS bukan sekadar organisasi mahasiswa, melainkan mitra strategis universitas. Menurutnya, kerja sama dengan berbagai pihak eksternal dapat menjadi salah satu faktor pendukung dalam peningkatan kualitas dan akreditasi kampus.
Oleh karena itu, dia mendorong seluruh pengurus untuk membangun sinergi dan kolaborasi yang kuat. Andyka berharap ke depan GIS dapat berperan aktif dalam meningkatkan gairah investasi, khususnya di kalangan mahasiswa dan sivitas akademika UM Bandung.
Sementara itu, Ketua GIS UM Bandung periode sebelumnya, Wahidah Nazmi Lailia, menuturkan bahwa GIS merupakan wadah penting dalam pengembangan literasi pasar modal syariah bagi mahasiswa. Ia mengungkapkan banyak pengalaman berharga yang diperoleh selama berproses di GIS, mulai dari penguatan organisasi hingga perluasan jejaring.
Menurut Wahidah, berbagai program dan capaian yang telah diraih GIS menjadi bukti tanggung jawab organisasi dalam mengembangkan literasi serta kompetensi mahasiswa di bidang pasar modal syariah. Dia pun berharap kepengurusan selanjutnya dapat mengembangkan GIS sebagai pusat edukasi pasar modal syariah bagi mahasiswa UM Bandung.
Pelantikan ini dihadiri berbagai tamu undangan. Mereka terdiri atas Dekan FEB dan jajarannya, perwakilan dosen, mahasiswa, dan sebagainya. Mereka tampak mengikuti acara dari awal hingga selesai dengan khidmat.(FK)
