32.8 C
Jakarta

Kakankemenag Kabupaten Muara Enim Melakukan Pembinaan PPPK Formasi Tahun 2022

Baca Juga:

 

Kakankemenag Kabupaten Muara Enim H. Abdul Harris Putra, S.Ag, M.Pd.I didampingi Kasubbag Tata Usaha H. Solihan,S.Ag, M.Pd.I pada saat menyaksikan Penandatanganan Surat Perjanjian Kerja Berita Acara Penyerahan Dokumen Negara.

MUARA ENIM, MENARA,62.COM -Kakankemenag Kabupaten Muara Enim H. Abdul Harris Putra, menyelenggarakan kegiatan Pembinaan dan Pembekalan bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2022 . Pembinaan PPPK acara berlangsung dilanjutkan dengan Penandatanganan Surat Perjanjian Kerja Berita Acara Penyerahan Dokumen Negara di lingkungan Kantor Kemenag Kab.Muara Enim, Kamis, (25/01)

Kepala Kantor Kementerian Agama Muara Enim, H. Abdul Harris Putra, dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan selamat atas sudah dilantiknya di Kanwil Kemenag Sumsel pada 25 Desember tahun 2023 yang lalu didalam arahannya Syukuri nikmat Allah dimana masih banyak yang belum berhasil untuk mendapatkan SK PPPK Optimalisasi tahun 2022 dengan bersyukur insyaallah bapak/ibu tidak akan kupurnikmat,”katanya.

PPPK Formasi Tahun 2022 usai mendapatkan Pembinaan Foto Bersama Dengan Kakankemenag Kabupaten Muara Enim H. Abdul Harris Putra, S.Ag, M.Pd.I

Salah satu tujuan utama dari pembinaan PPPK ini adalah untuk memberikan penguatan kepada PPPK agar bekerja sesuai dengan aturan, disiplin, loyalitas dan bekerja dengan penuh tanggung jawab, Kualitas pelayanan kepada masyarakat akan lebih baik. Patuhi aturan, dimanapun ditempatkan. Tingkatkan kinerja dengan pemahaman tupoksi dan laksanakan degan sebaik-baiknya,” pinta Arris.

Selanjutnya Hariis kembali berpesan kepada PPPK agar menjadi teladan dalam kedisiplinan, Penampilan rapi, Bersih Jangan menjadi bagian yang meresahkan masyarakat. “Bapak dan Ibu yang dipilih mejadi PPPK adalah orang pilihan yang dipilih Allah langsung serta tidak luput dari do’a Orang tua yang sudah berkeluarga doa istri dan suami,” jelasnya.

Hadir dalam Kegiatan ini Kasubbag Tata Usaha H. Solihan, Kasi Penmad Bahrum, Kasi Bimas Efial Imansyah, Penyelenggara Katolik Muso Serta Kepegawaian Kemenag Muara Enim Para ASN PPPK Formasi tahun 2022 di Linkungan Kantor Kemenag Muara Enim.

PPPK Formasi Tahun 2022 usai Mendapatkan Pembinaan Foto Bersama dengan Kakankemenag Kabupaten Muara Enim H. Abdul Harris Putra,S.Ag, M.Pd.I
- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!