EMPAT LAWANG, MENARA62.COM– Sebanyak 10 Kepala Sekretariat Panwaslu kecamatan se-Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan dilantik, Jumat (29/12). Pelantikan dilakukan oleh Kepala Sekretariat Panwaslu Empat Lawang As’ari dan dihadiri antara lain Asisten 3 Pemerintah Kbupaten Empat Lawang Qhobal Antoni mewakili Bupati Empat Lawang, Kapolres, Kejati, Ketua KPU dan tamu lainnya.
Qhobal Antoni mengatakan kepala sekretariat ini nantinya harus memfasilitasi kegiatan Panwascam masing-masing dan harus bisa bekerjasama dengan Pemkab Empat Lawang.
Dia juga berharap komesioner Panwascam dan kepala sekretariat agar dapat bekerja sama untuk mengawsi pilkada serentak ditahun 2018 secara profesional dan indipenden agar terciptanya pilkada yang jujur, adil , Dan baik.
Rudianto ketua panwaslu kabupaten Empat Lawang dalam sambutanya menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemkab Empat Lawang yang sudah meminjamkan pegawainya untuk diangkat menjadi kepala sekretariat ditingkat panwascam se-kabupaten Empat Lawang dimasing – masing kecamatan agar dapat membantu kelancaran admistrasi kerja anggota komisioner kecamatan.
“Mohon kepada kepala sekretariat dan anggota komisioner panwas kecamatan masing – masing agar dapat bekerja sama dengan kepala sekretariat yang baru saja kita lantik dan kita saksikan bersama ini,” katanya.
Ia juga berharap agar kepala sekretarist dan anggota komesioner agar tidak terima apapun termasuk janji -janji oleh salah satu kandidat.
“Jangan Anda tergiur. Ciptakan marwah pekerja yang profesional, jujur, terbuka, agar tercipta intregritas yang baik dan tercipta pengawasan pemilu yang damai agar dapat menciptkan Pilkada kabupaten Empat Lawang yang baik,” tutupnya.