27.7 C
Jakarta

KUI UNMUHA Jajaki Peluang Kerjasama dengan Singapore Melalui Konsulat Jenderal Singapura Untuk Indonesia

Baca Juga:

BANDA ACEH, MENARA62.COM – Rektor Universitas Muhammadiyah Aceh (UNMUHA) Dr. Aslam Nur MA bersama Kepala Lembaga Kantor Urusan International dan Kerjasama UNMUHA, menghadiri undangan serta jamuan dengan Wali Nanggroe Aceh PYM   Teungku Malik Mahmud Al Haythar dan Delegasi  Menteri Kedua  Pendidikan dan Luar Singapura Dr. Mohamad Maliki Bin Osman beserta rombongan di Meuligoe Wali Nanggroe, dalam kunjungannya ke Banda Aceh, 13-14 Juli 2023.

Daftar delegasi kunjungan Menteri Singapura  ke  Aceh Menteri kedua Pendidikan dan Luar Negeri Singapura Mr.Muhamad Maliki Bin Osman bersama istri Mrs Sadiah Binti Shahal, Wali Kota Distrik Tenggara Singapura Mr.Mohd Fahmi bin Aliman, Konsul Jenderal Singapura di Medan , Mr.Edmund Chia Keng Wei beserta istri Mrs. Ong Huei Ying, Deputi Direktur Kementerian Luar Negeri Singapura, Mr. Noah Neo dan Asisten Direktur Kementerian Luar Negeri Singapura Ang Jia Yun Samantha.

Pada kesempatan tersebut Kepala Kantor Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Aceh (UNMUHA) Dr. Febyolla Presilawati,SE.MM, melakukan diplomasi dan negosiasi dengan Konsulat Jenderal Singapura untuk Indonesia, DR. Edmund Chia. dalam pembahasan tersebut  ” ia mengatakan bahwa Republik Singapura sangat mendukung peluang kerja sama kampus di Republik Indonesia.”

Beliau menyampaikan bahwa Indonesia merupakan negara yang cukup potensial. “Kami dari Konsul Jendral Singapura ingin menjembatani kerja sama antar Universitas di indonesia khususnya Aceh untuk melakukan kerja sama diberbagai bidang, seperti kerja sama dalam pertukaran mahasiswa dan budaya antar negara” sebut DR. Edmund Chia.

Sementara itu, Kepala Lembaga Kantor Urusan International dan Kerjasama UNMUHA , Dr.Febyolla Presilawati,SE.MM mengatakan   Universitas Muhammadiyah Aceh  ( UNMUHA ) siap berkolaborasi dengan kampus di Singapura .

Dengan kegiatan ini diharapkan dapat  meningkatkan kualitas pengelolaan fungsi layanan Internasional  dari KUI UNMUHA ,

membuka peluang kerjasama antara UNMUHA dengan  Pemerintah Singapore , Universitas di Singapore  dan Dunia Usaha Industry dinegara tetangga Singapore .

pertemuan tersebut dihadiri juga oleh Sekretaris Pertama Kedutaan Besar Singapura di Jakarta Mr.Jonathan Seng Shen Jie dan pejabat Kementerian Luar Negeri Singapura Mr. Nicole Neo.

Asisten Komunikasi Strategis Eksekutif Kementerian Luar Negeri Singapura, Ms. Nurul Aini Binte Mohammad Ali Petugas pengamanan Pribadi Menteri, Mr. Abdul Rasid bin Mohd dan Mr.Goh Seow Huat, Staf Konsulat Jenderal Singapura di Medan Mr.Vincent Lorentius,”

“Harapan kami, Konsulat Jenderal Republik Singapura dapat menjembatani UNMUHA  dengan kampus di Singapura. dan semoga kerjasama  tersebut memberikan manfaat antar Universitas maupun mahasiswa”  tutup Dr.Febyolla.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!