27.3 C
Jakarta

LBIPU UMS Gelar Grand Opening ETP dan EIC 2021, Rektor UMS: Bahasa Inggris Itu Penting!

Baca Juga:

PABELAN, MENARA62.COM – Lembaga Bahasa dan Ilmu Pengetahuan Umum Universitas Muhammadiyah Surakarta (LBIPU UMS) menggelar Grand Opening English Tutorial Program (ETP) dan English for International Class (EIC) 2021 secara daring (dalam jaringan) melalui Zoom Meeting dan Streaming YouTube serta disiarkan langsung TVMu, Sabtu, (11/9/2021).
Grand Opening ETP dan EIC ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Surakarta tahun 2021.
Dr. M. Thoyibi, M.S, selaku ketua LBIPU UMS menjelaskan, ETP merupakan program pembelajaran bahasa Inggris yang dilaksanakan di luar ruang kelas. Berbeda dengan mata kuliah biasa yang diampu oleh dosen, ETP menggunakan tutor dari mahasiswa semester 3, 5, dan 7. Program ini dikhususkan untuk mahasiswa baru angkatan 2021.
“ETP ini merupakan pembelajaran di luar kelas yang dimentori kakak tingkat,” papar Thoyibi.
Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si mengatakan dalam sambutannya, kemampuan berbahasa Inggris merupakan hal yang sangat penting untuk nilai tambahan bagi lulusan, utamanya dalam mencari pekerjaan dan berinteraksi. Selain itu, kemampuan berbahasa Inggris juga dapat membantu dalam bersaing meraih prestasi serta membangun kinerja yang baik di suatu lembaga perusahaan tempat bekerja.
“Kemampuan berbahasa Inggris adalah hal yang sangat penting dalam membangun prestasi serta bersaing di dunia kerja,” ujar Sofyan.
Adapun Prof. Dr. Chairii Anwar, M.A, selaku Wakil Ketua Diktilitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan kepada mahasiswa baru 2021, pentingnya skill berbahasa Inggris.
Diantaranya, bahasa Inggris merupakan bahasa internasional sehingga dapat membantu kita untuk berkomunikasi dengan orang luar negeri dan membantu kita dalam melakukan studi di luar negeri, serta mempermudah kita ketika melakukan traveling dan memahami budaya-budaya asing.
Selain itu, bahasa Inggris juga membantu kita dalam mencari pekerjaan, dan membantu kita dalam menonton film luar negeri, serta membaca buku atau jurnal yang berbahasa Inggris. (Ilyas)
- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!