25.9 C
Jakarta

LPPM Uhamka Luncurkan Uhamka Goes To School

Baca Juga:

MENARA62.COMJAKARTA– Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka) meluncurkan program , “Uhamka Goes to School.” dalam sosialisasi di ikuti mencapai hampir seratus orang dosen dari berbagai fakultas. Program ini dirancang untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara Uhamka dan di berbagai sekolah Negeri Swasta maupun lingkungan persyarikatan.

Menurut Gufron Amirullah, Ketua LPPM Uhamka, “Uhamka Goes to School” merupakan inisiatif strategis untuk menjembatani antara dunia akademis dan pendidikan sekolah. Serta implementasi Catur Darma PTM , Melalui program ini, para dosen Uhamka akan turun langsung ke sekolah-sekolah untuk berbagi ilmu dan pengalaman dalam berbagai bidang keilmuan. disampaikan pada 29/07/2024 via daring.

Gufron Amirullah menambahkan, “Kegiatan ini mencerminkan kepedulian kami terhadap peningkatan kualitas pendidikan di tingkat sekolah Muhammadiyah maupun sekolah Negeri dan swasta lainya .

Dengan membawa keahlian dan pengetahuan dari para dosen kami, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif dan mendorong semangat belajar di kalangan siswa.” Selain itu para siswa dan para guru akan mengenal lebih dekat tentang Uhamka salah satu perguruan tinggi unggul yang berkualitas.

Senada dengan Hari Naredi. selaku Wakil Dekan 3 FKIP Uhamka mendukung dan menyambut baik program LPPM Uhamka. “Program ini akan memberikan nilai positif dan inovasi khususnya bagi para dosen untuk peduli dengan pedidikan serta berbagi inovasi dalam model pembelajaran yang menyenaghkan. ” ucapnya.

Uhamka Goes to School tidak sekedar memberikan pengetahuan pembelajaran yang relevan dan berkualitas, tetapi juga untuk memfasilitasi dialog antara akademisi yaitu dosen berbagai ilmu pengetahuan dengan guru dan siswa.*

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!