28.9 C
Jakarta

Mahasiswa KKI UMY Gelar Festival Dakwah

Baca Juga:

YOGYAKARTA,MENARA62.COM — Himpunan Mahasiswa Jurusan Komunikasi Konseling Islam (HMJ KKI) Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (FAI UMY) menggelar Festival Dakwah 2017. Ada empat agenda yang digelar HMJ KKI yaitu pelatihan dan penyuluhan parenting, pasar murah, pengobatan gratis, dan lomba media sosial bagi mahasiswa.

Sedang puncaknya digelar Panggung KKI di Plaza Ngasem Tamansari, Yogyakarta, Ahad (14/5/2017). Panggung KKI dibuka Dekan FAI, Dr Mahli Zainuddin Tago MSi dan dihadiri Wakil Dekan II, Nurwanto SAg, MA, MEd; Sekretaris Prodi Imam Suprabowo SKomI MPdI, serta sejumlah staf dari FAI.

Menurut Reza Rosa Jaya, Ketua Pelaksana Festival Dakwah 2017, dakwah merupakan kegiatan secara sadar yang dilakukan oleh manusia berupa seruan/ajakan kepada Islam. Melalui Dakwah individu dapat menyebarkan keindahan agama Islam.

“Pada dasarnya dakwah merupakan suatu hal yang wajib dilakukan setiap muslim. Sebagaimana telah dilakukan Rasullah SAW dan para sahabatnya,” kata Reza Rosa di Yogyakarta, Ahad (14/5/2017).

Dosen dan mahasiswa serta penonton berbaur dalam Puncak Festival Dakwah 2017. (foto : heri purwata)

Saat ini, lanjut Reza, tantangan dan hambatan dakwah semakin meningkat dan beragam. Salah satunya, aktivitas hiburan, pariwisata, dan seni memberikan peluang bagi kerusakan moral dan etika. Selain itu, perkembangan teknologi informasi juga memberikan sumbangan terhadap kerusakan moral dan etika.

Melalui Festival Dakwah, kata Reza, diharapkan menarik minat mahasiswa dari berbagai jurusan, program studi dan latar belakang ikut berpartisipasi dalam kegiatan dakwah. Terutama mahasiswa dari program studi Komunikasi Konseling Islam (KKI). Selain itu, juga sebagai sarana untuk menjalin tali silaturahmi antar mahasiswa KKI dari berbagai perguruan tinggi di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kegiatan pelatihan dan penyuluhan parenting dilaksanakan di Kelurahan Kali Code. Penyuluhan ditujukan kepada orang tua meliputi bahaya dan dampak negatif era digital bagi anak-anak. “Pelatihan dan penyuluhan parenting dilaksanakan HMJ KKI UMY dan HMJ KPI UIN Suka (Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga,red),” katanya.

Sedang pasar murah dan pengobatan gratis juga dilaksanakan di Kelurahan Kali Code. Bakti sosial ini dilaksanakan kerjasama HMJ KKI UMY dan Fakultas Kedokteran Ilmu Kesehatan (FKIK) UMY. “Kegiatanya membagi 150 paket Sembako dan pengobatan gratis serta memberikan fasilitas yang bermanfaat,” ujar Reza.

Lomba media sosial melalui instagram dan facebook diperuntukan bagi mahasiswa. “Ini merupakan ajang lomba dan unjuk kreativitas mahasiswa dalam memanfaatkan perkembangan teknologi informasi,” ujarnya.

Puncak kegiatan Festival Dakwah 2017, digelar Panggung KKI yang dilaksanakan Plaza Ngasem Tamansari. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memperkenalkan dakwah melalui seni di era digital dari mahasiswa untuk masyarakat. Serta dilakukan penganugerahan kepada dosen dan staf FAI.
Penulis : Heri Purwata

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!