SRAGEN, MENARA62.COM — Muhammadyah Disaster Management Center (MDMC) dan Organisasi Otonom (Ortom) Sragen, Jawa tengah, menggalang dana kemanusiaan, Ahad (10/12/2017). Kegiatan ini didorong dengan semangat juang untuk menolong dan membantu saudara-saudara kita yang menjadi korban longsor dan banjir di Pacitan, Jawa Timur.

Penggalanan dana dilakukan dengan menerjukan kader ke sejumlah titik jalan di wilayah Sragen. Penggalangan dana ini berhasil mengumpulkan dana Rp 14.062.200,-. Dana tersebut, telah disalurkan langsung melalui Lazismu Sragen. Untuk selanjutnya dana yang telah terkumpul akan disalurkan untuk rehab konstruksi di wilayah bencana Pacitan, Jawa Timur.