26.4 C
Jakarta

Menteri Nasir Ajak Pegawai Cek Kesehatan Secara Rutin

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM –  Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengajak semua pegawai Kemenristekdikti untuk menjaga kesehatannya. Terutama penyakit tidak menular yang muncul akibat pola hidup yang tidak sehat.

“Penyakit tidak menular ini tumbuh pesat. Saya diskusi dengan teman-teman dokter waktu saya masih menjadi dosen ternyata banyak gejala penyakit degenerative yang tidak ada gejala spesifik,” katanya di sela Health Talk dan pemeriksaan kesehatan, Selasa (26/3).

Selain menjaga pola makan yang sehat Nasir menyampaikan pentingnya para pegawai Kemenristekdikti mengontrol tingkat stres akibat bekerja. Stres ini yang dapat membuat pegawai pemerintah tidak produktif.

“Kerja bukan sebagai beban, tapi kerja adalah kesenangan. Bagaimana menyenangi kerja itu bagian dari menekan tingkat stres seseorang. Ini yang saya rasakan,” ungkap Menristekdikti

Health Talk ini diselenggarakan Kemenristekdikti untuk memastikan para pegawainya menjaga kesehatan melalui seminar berjudul Resolusi Sehat Jauh dari Stres di Awal Tahun dan pemeriksaan kesehatan (medical check-up) gratis.

Agenda ini turut dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Kemenristekdikti Ainun Na’im, Kepala Biro Keuangan dan Umum Mochammad Wiwin Darwina, Kepala Biro Kerja Sama dan Komunikasi Publik Nada DS Marsudi, serta dokter sekaligus penulis buku kesehatan populer, Agus Ali Fauzi yang mengisi seminar berjudul “Resolusi Sehat Jauh dari Stres di Awal Tahun”. Health Talk ini juga menyediakan periksa kesehatan (check-up) secara gratis bagi para peserta.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!