26.2 C
Jakarta

Milenial Aktif Terlibat di Korporasi Petani Demfarm Karawang

Baca Juga:

KARAWANG, MENARA62.COM — Membuat milenial tertarik pada agribisnis menjadi tantangan baru di dunia pertanian. Salah satu karakter milenial yang melek digital menjadi cara yang digunakan oleh tim kelembagaan Demfarm Korporasi Petani untuk melibatkan anak-anak muda pada kegiatan korporasi petani Demfarm Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang. Pelatihan pemasaran digital dan  pemanfaatan media sosial untuk kegiatan korporasi petani Karawang diadakan untuk meningkatkan kapasitas milenial di kecamatan Jayakerta. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada tanggal  8 Juli 2020 di Hotel Swiss Bellin Karawang agar para milenial tersebut kreatif dan memiliki skill untuk menjalankan bisnis Demfarm. Benih, saprodi, alsintan, dan produk hasil Demfarm seperti beras premium, telur itik (telur asin dan telur mentah), dan day old duck (DOD) menjadi objek bisnis koperasi yang menjanjikan.

“Kami berharap kaum milenial ini akan menjadi salah satu penggerak bisnis Demfarm Korporasi Karawang yang bernaung di bawah koperasi Demfarm,” ungkap Prima Luna, Ph.D., selaku Penanggung Jawab Kegiatan Demfarm Korporasi Karawang. Begitu pula disampaikan oleh Dr. Prayudi Syamsuri, Kepala BB-Pascapanen menambahkan, “Gelora semangat kaum milenial ini semoga menjadi gelora semangat pertanian korporasi Karawang.” Berdasarkan hasil riset Dr. Rulli Nasrullah, narasumber dan pakar media sosial dan digital marketing, video konten tentang Karawang masih minim sehingga masih banyak potensial tentang Karawang untuk diekspos dan dijadikan konten.

Tersedianya berbagai platform digital seperti Youtube, Facebook, Whatsapp, Line, dan Instagram membuka kesempatan bagi seluruh lapisan masyarakat untuk berbagi infomasi dan aktivitas kehidupan mereka. Tidak sedikit masyarakat yang melek teknologi sekadar menjadikan platform digital sebagai ajang eksistensi diri, tetapi mereka dengan pintar memanfaatkan peluang ini sebagai sarana untuk menghasilkan pundi-pundi uang. Saat ini, istilah digital marketing tidak asing lagi di telinga kita. Strategi marketing dengan platform digital telah digunakan oleh hampir seluruh pelaku usaha baik skala kecil maupun perusahaan multinasional. Strategi ini merupakan pilihan sarana promosi produk yang mudah dan murah. Pada momentun yang tepat, sebuah produk dalam waktu singkat dapat menjadi viral. Melalui pelatihan ini, diharapkan dapat memberi bekal kepada kaum milenial sehingga mampu berkompetisi memenangkan persaingan di dunia digital dan menjadi bagian dari success story bisnis Demfarm Korporasi Karawang.

Dalam pelatihan ini, peserta belajar tentang dasar pemasaran digital, bagaimana membuat konten pemsaran, teknik fotografi dan membuat video sederhana, serta teknik dan strategi meningkatkan traffic media sosialnya. Kegiatan ini terselenggara sebagai upaya persiapan berjalannya bisnis koperasi dan komersialisasi produk hasil pertanian Demfarm Karawang. Bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Karawang Karawang yang diwakili oleh Dinas Pertanian Kabupaten Karawang, Kementerian Pertanian melalui Balai Besar Litbang Pascapanen Pertanian (BB Pascapanen) mengembangkan model percontohan kawasan pertanian korporasi mulai dari aspek bisnis on farm hingga off farm pemasaran produk pertanian, disebut Demonstration Farming (Demfarm) Korporasi Petani Karawang, di Kecamatan Jayakerta Karawang. Hadir pula pada pelatihan milenial tersebut Camat Jayakerta, Budiman, yang menyatakan bahwa kegiatan ini positif bagi pemuda di Kecamatan Jayakerta dan berharap anak-anak muda tersebut dapat terlibat di koperasi Demfarm serta mengangkat Jayakerta sebagai destinasi wisata pertanian di Karawang. (Eka Rahayu)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!