25.9 C
Jakarta

MPI PDM Jakarta Timur Gelar Pesantren Jurnalistik

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM — Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jakarta Timur (PDM) menggelar Pesantren Jurnalistik selama dua hari dengan tema “Dakwah Literasi Media Islam.” Acara ini diadakan di gedung FEB Uhamka, Jakarta, Sabtu-Ahad (26-27/5/2018).

Dr. Rulli Nasrullah, M.Si., ketua MPI PDM Jaktim mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan jurnalistik pemuda khususnya di media digital. “Kami menargetkan peserta tidak hanya memiliki kemampuan di bidang jurnalistik saja, tapi juga mampu menjadi pemuda yang bisa akrab dengan literasi digital,” ucap Rulli yang akrab disapa Kang Arul.
Peserta pada kegiatan tersebut terdiri atas siswa-siswi SMA se-Jabodetabek, Banten, dan Bandung. Setiap sekolah diundang untuk mengirim dua orang siswanya untuk mengikuti kegiatan ini.
Selama dua hari satu malam, kegiatan Pesantren Jurnalistik ini akan diisi dengan beragam materi tentang dunia jurnalistik dan literasi media digital.
Satrio, salah seorang peserta dari SMA Darul Hikam, Bandung mengungkapkan rasa senangnya bisa berpartisipasi pada kegiatan ini. Dia berharap, melalui acara ini bisa menambah wawasan dan pengalaman di bidang jurnalistik dan dunia digital. “Ikut acara ini karena ingin menambah wawasan dan pengalaman. Kebetulan saya juga nanti ketika kuliah mau ambil jurusan PR.”
Selain dari Bandung, peserta lainnya juga mulai berdatangan dari Jabodetabek untuk mengikuti acara Pesantren Jurnalistik yang akan dibuka siang ini.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!