31 C
Jakarta

Pemimpin Baru, Semangat Baru Menuju IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja yang Berkemajuan.

Baca Juga:



SINGARAJA, MENARA62.COM. Setelah melalui berberapa proses yang harus dilalui sebelum sampai pada moment pelantikan hari ini, PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja telah melaksanakan beberapa proses yaitu Musyran II dan pemilihan Ketua Umum yang diadakan pada Selasa dan Rabu, 1 – 2 February 2022 di Sekolah.

Dengan menyebut nama Allah dan berjanji akan melaksanakan amanah sebagai Ketua PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Periode 2022/2023, ananda Salsa Nabila Vat dan segenap pimpinan baru PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja dilantik oleh Pimpinan Daerah IPM Kabupaten Buleleng hari ini Rabu, 16 Februari 2022.

Dihadiri oleh Ketua Dikdasmen PDM Buleleng, Kepala Sekolah beserta jajaran pembina PR IPM, bunda Frida selaku Pembina SMA Muhammadiyah 2 Singaraja dan undangan dari Ketua PII acara pelantikan PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja berjalan dengan penuh hikmah walau dengan cara sederhana.

Pada kesempatan memberikan sambutan, ayahanda Edy Suprayitno mengingatkan kepada pimpinan yang akan dilantik untuk memperhatikan nasehat yang diberikan oleh ayahanda KH. Agus Salim, bahwa menjadi pemimpin itu mendertia.

” menjadi pemimpin itu adalah menderita, apa maksudnya? Bahwa siapapun menjadi pemimpin dimanapun termasuk PR IPM harus siap menderita. Menderita yang dimaksud adalah siap melaksanakan tugas-tugas organisasi setelah atau ditengah-tengah pembelajaran sementara siswa atau anggota organisasi lainnya sudah tenang-tenang”. Ucap ayahanda Edy yang juga selaku Wakil Ketua Bidang Organisasi PWPM Bali.

Selaku Ketua Dikasmen PDM Buleleng ayahanda Dodi Irianto meminta kepada ananda pimpinan baru yang akan dilantik agar memiliki semangat baru dalam melaksanakan tugasnya.

” sesuai dengan tema pelantikan Pemimpin baru, semangat baru menuju IPM yang berkemajuan, bapak minta kalian nanti harus memiliki semangat baru dalam menjalankan roda organisasi. Harus di atur dan pastikan siapa mengambil apa harus betul-betul di perhatikan dan dijalani, bukan berarti gak peduli dengan tugas yang lain, tapi harus saling bantu dan dukung demi pergerakan organisasi.” jelas ayahanda Dodi yang memiliki hobi berkuda dan membuat miniatur pesawat ini.

Masih dalam suasana pelantikan, mantan Ketua PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Syehan Hikmat Fahrezi mengucapkan harapan dan terima kasihnya kepada semua pihak yang membantu selama kepengurusannya.

” dalam kesempatan ini saya mewakili teman-teman kepengurusan PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama ayahanda Kepala Sekolah yang telah banyak memberikan dukungan dan pembinaan selama kepemimpinan kami. Dan saya berharap kepemimpinan yang baru saja dilantik ini bisa menjadikan PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja ini lebih maju dan lebih baik dibandingkan kepemimpinan kami.” Ucap siswa kelas XII ini.

Dikesempatan yang sama ananda Salsa Nabila Vat Ketua PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja yang baru dilantik menyampaikan pidato iftitahnya.

“Pada kesempatan yang bermakna ini saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk berbuat lebih banyak untuk mengembangkan diri dalam kepemimpinan PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja ini. Ayahanda Edy yang banyak memberikan masukan dan pembelajaran terkait ortom Muhammadiyah dan bapak ibu pembina lainnya yang senantiasa sabar mengajari kami, hingga sampai saat ini diacara yang sangat bermakna ini.” Pungkas siswi kelas XI IPS ini.



- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!