25.9 C
Jakarta

Penjurian Anugerah Jurnalistik Mohammad Husni Thamrin 2022 Selesai

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM – Penjurian Anugerah Jurnalistik Mohammad Husni Thamrin 2022 telah selesai dilakukan. Nama-nama pemenang akan diumumkan 12 Agustus 2022 mendatang.

“Jumlah keseluruhan materi lomba yang kita terima lebih banyak dibanding tahun lalu. Secara kualitas juga meningkat,” ujar Irmanto, wakil ketua bidang organisasi PWI Jaya yang menjadi ketua dewan juri MHT Awards ke-48 tahun 2022 ini, dalam keterangannya, Jumat (1/7/2022).

Anugerah Jurnalistik MH Thamrin adalah kegiatan tahunan PWI Jaya dengan Diskominfotik Pemprov DKI Jakarta, merepresentasikan dinamika pembangunan ibu kota. Untuk MHT Awards ke-48 tahun 2022 ini, tetap ada 7 kategori karya jurnalistik yang dilombakan. Karya-karya tersebut dipublikasikan di media cetak, elektronik dan online dalam kurun waktu antara 1 Juni 2021 hingga 31 Mei 2022.

Dari rekapitulasi materi pada MHT Awards 48-2022 ini kategori teks, atau news, masih mendominasi.

“Untuk kepastian acara penganugerahannya, kami masih menunggu kepastian dari teman-teman Diskominfotik Pemprov DKI Jakarta,” ujar Ketua PWI Jaya Sayid Iskandarsyah seusai rapat panpel MHT Awards ke-48 tahun 2022.

“Tentu saja kiita mengharapkan bisa dilaksanakan di Balai Agung, sekaligus mengembalikan tradisi penyerahan MHT Awards di malam hari,” kata Sayid, di Markas PWI Jaya, lantai 9 Gedung Prasada Sasana Karya, Jakpus.

Sayid mengingatkan jika mulai MHT Awards 48-2022 ini penghargaan akan diberikan kepada 3 orang di masing-masing kategori. Yakni, seorang pemenang dan 2 nominee. Yakni, kategori teks, kategori foto, kategori video TV terrestrial, kategori video TV streaming, kategori radio, kategori infografis, dan kategori tajuk rencana.

Ketua Panitia MHT Awards 48-2022 Dr.Budi Nugraha menjelaskan rencana silaturahmi kepada keluarga almarhum Mohammad Husni Thamrin. “InsyaAllah akan kita realisasikan bulan Juli ini. Kami juga akan koordinasi dengan teman-teman di Diskominfotik,” ujarnya.

Budi Nugraha mengurai terima kasihnya kepada para mitra kerja yang telah menyatakan komitmennya mendukung gelaran anugerah jurnalistik bergengsi ini. Sejauh ini panpel telah mendapatkan dukungan dari Agi Sugiyanto melalui PT Media Musik Proaktif, PT Krakatau Steel, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT.Djarun Foundation, PT.Astra Agro Lestari, Tbk, Bakrie Amanah, Bank DKI, BRI, Indofood Sukses Makmur (ISM), dan Jiexpo Kemayoran, penyelenggaara Jakarta Fair.

“Kami masih menunggu konfirmasi dari mitra usaha lainnya,” jelas Budi.

Di samping akan melakukan kunjungan ke kediaman keluarga almarhum Mohammad Husni Thamrin, panpel MHT Awards 48-2022 masih memiliki dua kegiatan pendukung.

“Road to MHT Awards 2022” yang segera dilakukan adalah seminar dan pameran foro terkait Jakarta. Dua kegiatan ini akan dilangsungkan di ruang serba guna Diskominfotik Pemprov DKI Jakarta.

Sebelumnya, telah diselenggarakan kuliah umum jurnalisme bertema “Robot Jurnalism”, yang menghadirkan nara sumber Wakil Ketua PWI Jaya Bidang Antarlembaga Amy Atmanto. Acara ini digelar di Studio Kampus Universitas Mercu Buana Jakarta Barat.

Juga seminar nasional yang diselenggarakan dengan kerja sama Universitas Mercu Buana, “Pemanfaatan Media Digital untuk Kegiatan Belajar Mengajar Interaktif”. Kegiatan tersebut diikuti sekitar 800 peserta, mayoritas guru dari seluruh tanah air, menghadirkan narsum Dr Algooth Putranto, MIkom, dan Romi Syahril,S.Sos,MM,MIKom.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!