24.5 C
Jakarta

Perkuat Profil Pelajar Pancasila SD Muhammadiyah PK Kottabarat Adakan Field Trip

Baca Juga:

 

KARANGANYAR, MENARA62.COM – Sebanyak 63 murid kelas I SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta mengikuti kegiatan field trip di Agrowisata Amanah, Karangpandan, Karanganyar, Senin (17/10/2022).

Field trip merupakan kegiatan pembelajaran di luar sekolahan dan sudah menjadi agenda tahunan yang diselenggarakan setiap semester sekali.

Pelaksanaan kegiatan field trip ini selaras dengan penerapan Profil Pelajar Pancasila yang tertuang dalam Kurikulum Merdeka, terutama pada aspek kemandirian, bernalar kritis, dan kreatif. Dengan mengusung pembelajaran yang aktif, kreatif, dan menyenangkan diharapkan para murid mampu mengaplikasikan materi yang mereka dapatkan dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan field trip di Agrowisata Amanah diisi dengan berbagai permainan out bond, di antaranya susur sungai, halang rintang, arena ninja warrior, dan labirin.

Salah satu murid kelas I, Mauro Maharajasa mengaku senang dengan kegiatan field trip. Ini pengalaman pertamanya mengikuti field trip di jenjang sekolah dasar.

“Susur sungainya seru sekali meskipun air di sini sangat dingin. Permainan labirin awalnya cukup menakutkan, tetapi saya menjadi berani karena kita masuk arena ini bersama teman satu kelompok,” ungkapnya.

Di Agrowisata Amanah, murid juga mempraktikkan secara langsung cara menyayangi dan merawat hewan peliharaan, menanam padi, dan memanen sawi dengan teknik memetik yang benar.

Ketua pelaksana kegiatan, Wahyu Widodo mengungkapkan bahwa tujuan penyelenggaran field trip ini supaya murid mendapatkan pengalaman belajar langsung dari ahlinya dan mereka mendapatkan kesan yang menyenangkan.

“Kegiatan field trip juga dapat melatih kekompakan, kemandirian, dan keberanian yang terdapat pada diri murid. Kompetensi yang dimiliki murid harus diasah supaya terus berkembang dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!