28.9 C
Jakarta

PR IPM PPTQ Muhammadiyah Darul Hikmah Masaran Resmi Dibentuk: Wujudkan Penghafal Al-Qur’an yang Memiliki Jiwa Organisatoris

Baca Juga:

 

SRAGEN, MENARA62.COM– Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Muhammadiyah (PPTQM) Darul Hikmah Masaran Sragen lantik pengurus Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammad (PR IPM) angkatan pertama periode 2021-2022. Kegiatan pelantikan dilangsungkan pada Rabu, (20/10/2021).

PPTQ Darul Hikmah Masaran adalah pesantren tahfidz yang telah berdiri dua tahun lalu dan saat ini memiliki dua angkatan. Pada kegiatan pembentukan dan pelantikan PR IPM Darul Hikmah ini, para santri diharapkan mampu menjadi penghafal Al-Qur’an yang memiliki jiwa ideologis dan organisatoris di persyariakatan Muhammadiyah.

Arif Rahman Hakim, selaku Direktur PPTQM Darul Hikmah Masaran mengatakan bahwa kegiatan pelantikan PR IPM ini adalah perdana bagi para santri dan akan menjadi contoh bagi angkatan-angkatan berikutnya nanti.

“Alhamdulillah, setelah PPTQM berdiri dan sudah memiliki dua angkatan, maka kami membentuk PR IPM Darul Hikmah Masaran. Tentunya ini akan menjadi tantangan dan pengalaman mereka dalam berorganiasi di Muhammadiyah,” ungkap Arif.

Berlangsung di aula PPTQM Darul Hikmah, acara peantikan dimulai pukul 08.00. Diawali dengan membaca kalam Ilahi dan dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars IPM, acara tersebut diikuti dengan khidmat.

Selain dihadiri oleh seluruh santri, kegiatan ini juga dihadiri oleh para ustadz, guru, dan pembina. Pada pembentukkan dan pelantikan PR IPM ini, didapatlah para santri pilihan yang akan mengemban amanah selama satu periode, di antaranya Umar Abdul Ghofar sebagai ketua umum, Irsyad Amir Al Haq sebagai sekretatis, dan Muhammad Khoirudin sebagai bendahara. Adapun beberapa bidang lain, di antaranya Bidang Kajian Dakwah Islam, Bidang Apresiasi Seni Budaya & Olahraga, Bidang Pengkajian Ilmu Pengetahuan dll.

Setelah para pengurus dilantik, surat keputusan (SK) dibacakan dihadapan para pengurus, pengucapan sumpah jabatan dipimpin langsung oleh Direktur PPTQM Darul Hikmah, Ustadz Arif Rahman Hakim, S.Pd.

Semua santri siap dan bersedia menjalankan amanah yang akan diemban. Dengan dibacakannya SK dan sumpah jabatan maka mulai hari ini PR IPM PPTQM Darul Hikmah resmi terbentuk dan bisa memulai untuk menyiapkan program kerja kedepan.

(Udik Riyanto)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!