28 C
Jakarta

Proses Pambangunan Musala Al-Ikhlas SD Muhammadiyah Bulu Berbah Sleman Dimulai

Baca Juga:

SLEMAN, MENARA62.COM – Guru dan Siswa SD Muhammadiyah Bulu yang terletak di Kampung Caren, Padukuhan Karongan, Kalurahan Jogotirto, Kapanewon Berbah kini boleh bergembira. Pasalnya, tidak lama lagi mereka akan mendapatkan fasilitas beribadah yang memadai setelah dimulainya proses pembangunan musala di Kompleks SD Muhammadiyah Bulu. Proses pembangunan ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo pada Sabtu (12/33/2022).

Kepala SD Muhammadiyah Bulu, Sri Rokhdiyanti mengatakan pembangunan musala yang akan diberi nama Musala Al-Ikhlas ini bertujuan untuk memberikan sarana beribadah bagi para guru maupun para siswa yang selama ini menggunakan ruangan seadanya.

“Juga dikarenakan dengan perkembangan teknologi pendidikan yang mengharuskan sekolah memiliki ruang ujian yang di lengkapi dengan perangkat komputer, maka ruangan yang tadinya dipergunakan untuk beribadah dialihfungsikan menjadi ruangan komputer,” ungkap Sri.

Hal ini dikarenakan pendidikan agama pada hakikatnya merupakan pendidikan nilai. Oleh karena itu, pendidikan agama lebih dititik beratkan pada bagaimana membentuk kebiasaan yang selaras dengan tuntunan agama. Pendidikan agama memberi pengaruh
bagi pembentukan jiwa keagamaan pada anak. Namun demikian, besar
kecilnya pengaruh tersebut sangat tergantung pada berbagai faktor yang dapat
memotivasi anak untuk memahami nilai-nilai agama  salah satunya sarana untuk beribadah bagi guru dan siswa yang bisa mendukungnya.

Bupati Sleman memberikan kata sambutan

Sementara itu, Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo berharap musala yang akan dibangun dengan ukuran 6×6 Meter ini dapat segera selesai sehingga dapat dimanfaatkan oleh para guru maupun siswa.

“Saya berharap nantinya musala SD Muhammadiyah bulu dapat dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang dapat mendukung kenyamanan siswa. Dengan fasilitas musala yang lengkap maka para siswa dan pengajar dapat melakukan ibadah dan aktifitas dengan nyaman,” kata Kustini.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!