28.4 C
Jakarta

Siswa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta Juara Kejurda Tapak Suci Pimda 05

Baca Juga:

SURAKARTA, MENARA62.COM – Tujuh siswa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta meraih juara pada ajang Kejurda Pencak Silat Kota Surakarta yang berlangsung 13-15 Desember 2019. Kejurda pencak silat yang berlangsung di Gedung Dakwah Tamapk Suci Sumber Banjarsari tersebut diikuti para pelajar dari berbagai SMA/MA dan SMK se-Kota Surakarta.

Dibawah pelatih Muh Irfan, para siswa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta tampil dengan performa yang maksimal. Sehingga tim ini mampu menyambet sejumlah kejuaraan.

Beberapa siswa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta berhasil menjuarai berbagai kegiatan pencak silat dalam rangka Kejuaraan Daerah Kota Surakarta antar pelajar SMA/SMK/MA kota Surakarta.adalah Sovia Fazzahara, juara 3 kelas tanding A putri, Yunita Maha Mukti, juara 3 kelas tanding B Putri, Narita Eka Maharani, juara 3 kelas tanding C putri .

Lalu Maysa Husnun Prida Afifah, juara 2 kelas tanding C putri, Ria Pertiwi Agustin, juara 1 kelas tanding E, Muh Indris Ramadhoni, juara 3 kelas tanding H putra dan Syamsuddin Nawwar, juara 1 kelas tanding Bebas putra.

Menurut Pembina ekstrakurikuler SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, Suratman prestasi tersebut tidak terlepas dari semangat juang siswa.

“Mereka semangat berlatih meski kegiatan sekolah libur, ditambah dukungan motivasi yang sangat besar dari sekolah,” katanya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!