SOLO, MENARA62.COM– Siswa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta yaitu Idham Akbar Rachmadiansyah di bidang Matematika dan Sekar Damayanti di bidang Kimia yang keduanya adalah siswa kelas XII MIPA 2 yang keduanya berhasil meraih Medali Perak di Ajang Indonesia Student Science Olympiad 3 2021 yang diselenggarakan oleh Indonesia Student Training Center dengan tema “GrabYour Future an Make it True 2021”, Ahad (07/02).
Bahkan, pada saat Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia atau biasa dikenal dengan POSI, Ananda Idham juga menorehkan prestasi dengan medali Perak yang diraihnya pada tanggal 6 Februari 2021
“Suatu kebanggaan bagi kami SMA Muhammadiyah 1 Surakarta meskipun di masa pandemi tetap bisa berprestasi dan menorehkan medali dan membawa harum nama sekolah SMA Muhammadiyah 1 Surakarta,”ungkap humas SMA Muhammadiyah 1.