24.5 C
Jakarta

Terima Beasiswa Erasmus+, Dua Mahasiswa UHAMKA Akan Bertolak ke Bulgaria

Baca Juga:

JAKARTA – Setelah melalui proses seleksi yang ketat, akhirnya Jemi Peni dan Ayu Harfiah Sundari, mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (FKIP UHAMKA) lolos seleksi sebagai penerima program Beasiswa Erasmus+ untuk program Student Mobility di Sofia University, Bulgaria.

Kedua mahasiswa tersebut akan berangkat ke Bulgaria pada 25 September 2018 untuk mengikuti program kredit transfer di Faculty of Modern and Classic Philology pada semester musim dingin yang berlangsung selama lima bulan.

Kepala Kantor Urusan Internasional dan Kerjasama UHAMKA, Purnama Syae Purrohman dalam keterangan tertulisnya mengatakan untuk lolos dan menjadi penerima beasiswa Erasmus+ tidaklah mudah. Karena kompetensi akademik dan bahasa harus benar-benar memenuhi standar yang ditetapkan.

“Untuk menyeleksinya, kami melibatkan Penjamu Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Ketua Program Studi, Penjamu UHAMKA, dan Wakil Rektor bidang Akademik,” jelas Purnama, Kamis (20/9).

Program Erasmus+ adalah program kependidikan dan penelitian serta community services yang didanai oleh organisasi Uni Eropa. UHAMKA telah dua kali mengirim mahasiswa dalam kegiatan ini. Pertama pada tahun 2016, dengan mengirim 4 mahasiswa dari Sekolah Pascasarjana UHAMKA, Magister Pendidikan Bahasa Inggris, yaitu Hendro Priyatmoko, Siti Hadianti, Bobi Arisandi dan Vidia Lantari Ayudya.

“Dan yang kedua kalinya adalah tahun ini dengan mengirim dua mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris,” tambah Purnama.

Selain itu UHAMKA juga menerima mahasiswa Sofia University untuk melakukan student mobility yaitu Martin Dimitrov dari jurusan Kajian Asia.

Kegiatan seperti jelas Purnama ini akan terus diupayakan dari berbagai fakultas di UHAMKA sebagai bentuk aktifitas berkemajuan dari akreditasi Unggul UHAMKA.

“Kita akan terus kembangkan program ini ke fakultas lain karena internasionalisasi perguruan tinggi adalah keniscayaan, baik berupa kegiatan keluar maupun di dalam (outbound and inbound program),” tutupnya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!