SOLO, MENARA62.COM — Tim Asesor Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) melakukan visitasi ke perpustakaan “Al Munawarah” Sekolah Dasar Swasta Rujukan (SDSR) versi Kemendikbud RI, SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta. Asesor dari Perpusnas yang datang menilai Dra. Zumiaty Nasrul, MLS didampingi Suparsi, Pusat Arsip dan Perpustakaan (ARPUSDA) Kota Surakarta.
Pejabat asesor LAP-N, Dra Zumiaty Nasrul MLS mengatakan, perpustakaan diselenggarakan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 sesuai standar yang ditentukan oleh Perpusnas RI. Untuk mengetahui apakah suatu perpustakaan itu sesuai dengan standar nasional perpustakaan, maka itulah ada penilaian kesesuaian dengan standar.
“Jadi penyesuaian itulah yang namanya proses akreditasi, kalau sesuai di akreditasi. Itu sebenarnya hanya memotret apa yang sudah ada, hasil sementara bisa disampaikan dan penetapan menunggu hasil sidang di Jakarta, terakreditasi C sudah memenuhi standar minimum, apabila terakreditasi A berlaku lima tahun, B empat tahun, C tiga tahun,” ujarnya di sela-sela akreditasi Perpustakaan Al Munawarah, Jum’at, (22/3/2019).
Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 1 Sri Sayekti, mengucapkan terimakasih kepada tim yang sudah membantu untuk mempersiapkan akreditasi dan memenuhi standar perpustakaan nasional. “Perpustakaan sangatlah penting bagi kehidupan masyarakat. Kita tahu bahwa buku adalah gudang ilmu, membaca buku jendela dunia,” ujarnya.
Visitasi ini berlangsung dengan beberapa tahapan, seperti kunjungan sarana prasarana juga verifikasi data. “Verifikasi data terdiri dari enam komponen yaitu Koleksi, Sarana Prasarana, Pelayanan, Tenaga Perpustakaan, Penyelenggara dan Pengelolaan, serta Komponen Penguatan Kinerja, dari komponen-komponen itu dijabarkan lagi menjadi instrumen-instrumen. Dan tidak kalah penting dalam hal penguatan kinerja termasuk pemanfaatan IT, semoga mendapatkan hasil amat baik, maksimal dan optimal,” ujar Sayekti.
Akreditasi merupakan pengakuan formal, diberikan oleh badan akreditasi terhadap kompetensi suatu lembaga dalam melakukan kegiatan penilaian kesesuaian tertentu.
Tujuan akreditasi, secara umum yaitu memberikan penilaian yang objektif, transparan dan berkelanjutan terhadap pelayanan suatu program dan satuan pendidikan berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditetapkan.
Lebih jauh, sekolah menargetkan perpustakaan “al Munawarah” mendapatkan nilai akreditasi A, sesuai dengan ketersediaan fasilitas yang dimiliki. Mmuaranya, dapatg menumbuhkan semangat literasi dan unggul mencapai prestasi.
“Kami juga akan memberikan pengembangan dari segi koleksi e-book. Hingga ke depan kami lebih berfokus pada pengembangan e-book, sudut baca, english corner, taman baca keunikan dan diperkuat wartawan cilik (warcil), tergabung di Radio Streaming “Solo Belajar”. Perpustakaan al Munawarah telah menerapkan digital library, harapannya mampu memberikan pencerahan, berkemajuan dan berkeadaban bagi generasi anak bangsa,” jelas Sri Sayekti.
Akreditasi perpustakaan diperkuat Pustakawan Ahli Madya Sukardi SW Winarsi, Sahudi, Nur Fitri Astuti, Ria Sutanti, Ani Rahmawati, Dwi Suparwanto, Imam Priyanto, Sri Martono Lanjarsari, dan Jatmiko.