29.1 C
Jakarta

Wakil Rektor UMS Puji MIM Digdaya Setara Sekolah Inggris

Baca Juga:

SOLO, MENARA62.COM – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) terus menunjukkan komitmennya dalam membina dan memajukan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di sekitarnya.

Hal ini terlihat jelas dalam puncak peringatan Milad ke-74 Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Digdaya Bolon, Colomadu, yang digelar meriah pada Ahad (18/1).

Meneruskan pesan Rektor UMS, Prof. Dr. Harun Joko Prayitno, M. Hum., selaku pembina madrasah, Wakil Rektor UMS, Prof. Ihwan Susila, S. E., M. Si., Ph. D., meresmikan tonggak sejarah baru bagi madrasah tersebut.

Guru Besar bidang Manajemen ini memberikan apresiasi tinggi terhadap transformasi fisik MIM Digdaya Bolon. Ia menilai, pengembangan fasilitas pendidikan yang dilakukan madrasah ini telah melampaui ekspektasi standar sekolah dasar pada umumnya.

“Pembangunan yang dilakukan sangat luar biasa. Konsep bangunan futuristik di MIM Digdaya Bolon ini mengingatkan saya pada suasana ketika saya bersekolah di Inggris,” ujar Ihwan saat diwawancarai, Selasa (20/1).

Pernyataan ini menegaskan bahwa standar fasilitas pendidikan di lingkungan Muhammadiyah kini mampu bersaing secara global, menciptakan atmosfer akademik yang modern namun tetap membumi. Ihwan berharap fasilitas ini dapat menjadi katalisator bagi siswa untuk berpikir maju dan berwawasan luas.

Momen puncak keterlibatan UMS dalam acara ini adalah ketika Wakil Rektor I UMS secara resmi mengesahkan dan menandatangani prasasti berdirinya forum alumni JAMBON (Jejak Alumni MIM Digdaya Bolon).

Pengesahan ini bukan sekadar seremonial, melainkan simbolisasi pentingnya jejaring (networking) dalam ekosistem pendidikan Muhammadiyah.

Ia menekankan bahwa alumni adalah aset strategis yang harus dirangkul.

“Saya ucapkan terima kasih dan selamat. Semoga forum alumni JAMBON yang sudah disahkan ini dapat bermanfaat untuk menjalin komunikasi yang produktif. MIM Digdaya Bolon harus terus menjadi suri tauladan yang baik dan hadir memberi manfaat nyata di tengah masyarakat,” tegasnya.

Acara yang juga dihadiri oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Drs. H. A. Dahlan Rais, M. Hum., ini berlangsung khidmat. Dahlan Rais, yang memiliki ikatan sejarah sebagai peletak batu pertama pembangunan madrasah, turut hadir meresmikan peluncuran batik guru dan tenaga kependidikan. Ia berpesan agar MIM Digdaya terus berkontribusi bagi kemajuan umat.

Dukungan juga datang dari Ketua Komite sekaligus Founder Win Corporation, Wibowo Jati Purwanto, S. M., S. Ars. Ia menyerukan semangat transformasi “Digdaya” (Disiplin, Gigih, Berdaya Guna) dan pentingnya menjaga pendidikan karakter Islami di tengah arus perubahan zaman.

Kepala Madrasah MIM Digdaya Bolon, Irin Dwi Susanti, S. Pd., M. Pd., Gr., menyampaikan rasa syukur mendalam atas perhatian besar dari UMS dan PP Muhammadiyah. Di usia ke-74 tahun ini, sinergi antara madrasah dengan perguruan tinggi seperti UMS diharapkan semakin memperkuat kualitas pendidikan dasar di lingkungan persyarikatan.

Rangkaian Milad ke-74 ini turut dimeriahkan dengan lomba tumpeng antar kelas, bazar, pengajian akbar, dan pentas seni siswa, yang menjadi bukti nyata kegembiraan warga sekolah menyambut usia barunya. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!