29.2 C
Jakarta

Warga Muhammadiyah harus Paham manajemen Keuangan Keluarga

Baca Juga:

BEKASI, MENARA62.COM

Faozan Amar menyampaikan materi workshop
“Dalam Islam, ada dua pertanyaan penting tentang harta yang kita miliki, yakni darimana diperoleh dan untuk apa digunakan,” demikian dikemukan Faozan Amar, Dosen Ekonomi Islam
FEB UHAMKA dalam workshop manajemen Keuangan Keluarga Islami di Kantor PCM Cikarang Barat Bekasi, Kamis (11/4/2017).

Karena itu, sambung Faozan keluarga Muhammadiyah harus memahami manajemen keuangan keluarga secara Islam, agar dapat mengelola keuangan secara baik, benar dan dapat dipertanggungjawabkan. Menurut Faozan yang juga Sekretaris LDK PP Muhammadiyah, keluarga Muhammadiyah akan terselamatkan dari harta-harta yang haram dan subhat yang dapat menimbulkan kemudharatan.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Cikarang Utara, Muhammad Sobur mengatakan: “Kami sangat senang dengan acara workshop manajemen Keuangan Keluarga ini. Karena sangat membantu warga Muhammadiyah.”

Sesi foto bersama nara sumber dan panitia workshop
Saya berharap program Pengabdian Dosen UHAMKA dapat dilakukan, Sehingga berkelanjutan, ujar Sobur penuh harap.

Acara workshop juga diisi oleh Edi Setiawan, yang juga Sekprodi Manajemen FEB UHAMKA, diikuti oleh Utusan ranting Muhammadiyah se Cikarang Utara.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!