YOGYAKARTA, MENARA62.COM – Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan menggelar Webinar Kepemimpinan yang dikemas secara daring bertemakan “How To Be a Good Leader Through Great Social Networking Skill” melalui zoom meeting dan live youtube, Jumat (9/12/2022).
Materi yang dipaparkan mengenai peran penting seorang pemimpin merupakan bagian dari ilmu kuliah kepemimpinan mahasiswa Ilmu komunikasi Universitas Ahmad Dahlan Angkatan 2019 terutama dalam mempersiapkan diri untuk masa depan.
Kegiatan webinar langsung dimoderatori oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan Angkatan 2019. Ketua panita Yulita Andini, Ka Prodi Ilmu Komunikasi Muhammad Najih Farihanto, S.I.Kom.,M.A, dan dosen pengampu mata kuliah Kepemimpinan Eka Annisari S.I.Kom.,M.I.Kom.
Dalam acara webinar ini dengan pemateri dr. Raudi Akmal, yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Sleman dan berprofesi sebagai seorang dokter. “Pemimpin merupakan kemampuan untuk menentukan secara benar apa yang dikerjakan, dalam kondisi tertentu seorang pemimpin akan menangani peristiwa tak terduga yang mengancam organisasi dan publik. Maka dari itu, sangat penting dengan hadirnya seorang pemimpin yang bijak dalam mengambil keputusan,” ujar dr. Raudi Akmal, selaku anggota DPRD Kabupaten Sleman.
Adapun webinar ini dihadiri oleh peserta dari mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan yang berjumlah lebih dari 100 partisipan
Dengan berjalannya acara webinar ini, mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan dapat memperoleh manfaat atas paparan materi dari narasumber, sehingga mereka mampu mengambil ilmu dan menerapkan dalam praktek kepemimpinan. Harapannya dengan webinar ini dapat sebagai motivasi dan keteladanan bagi mahasiswa agar tidak ragu menjadi pemimpin muda .