24.2 C
Jakarta

OJK Dorong Vaksinasi Sektor Jasa Keuangan

Baca Juga:

YOGYAKARTA, MENARA62.COM — Otoritas Jasa Keuangan Daerah Istimewa Yogyakarta (OJK DIY) bekerjasama dengan Bank Indonesia, BPD DIY, Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan Daerah Istimewa Yogyakarta (FKIJK DIY), dan Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta menggelar vaksinasi massal untuk sektor jasa keuangan, Sabtu (10/7/2021). Pemberian vaksinasi Covid 19 bagi 600 orang dilaksanakan di halaman Parkir Indoor Kantor Pusat PT BPD DIY Yogyakarta.

Vaksinasi disaksikan Kepala OJK DIY, Parjiman bersama Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, drg Emma Rahmi Aryani MM, Direktur Utama PT BPD DIY, Santoso Rochmad, Direktur Umum PT BPD DIY, Cahya Widi dan Pengurus FKIJK DIY, Sri Wulandari. Selain itu, Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi MA juga hadir dalam acara tersebut.

Vaksinasi diberikan kepada 600 orang yang terdiri dari 450 pegawai dan keluarga pegawai Lembaga Jasa Keuangan di DIY. Sedang 150 orang adalah pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan PT BPD DIY.

Kepala OJK Daerah Istimewa Yogyakarta, Parjiman mengatakan vaksinasi ini untuk
menciptakan herd imunity yang pada akhirnya akan menggerakkan kegiatan ekonomi dalam rangka pemulihan ekonomi nasional. “OJK telah berkoordinasi dengan Kementrian Kesehatan terkait vaksinasi untuk sektor jasa keuangan dan DIY mendapatkan kuota vaksin sebanyak 21.146 vaksin. Sehingga dari jumlah tersebut akan dibagi menjadi beberapa tahap kegiatan vaksinasi,” kata Parjiman.

Parjiman menjelaskan, vaksinasi ini merupakan tahap lanjutan dari vaksinasi massal bagi sektor jasa keuangan yang diselenggarakan OJK pada tanggal 10 Juni 2021 lalu. “Kami akan terus mendorong percepatan vaksinasi Covid 19 dengan melibatkan sektor jasa keuangan khususnya di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta,” kata Parjiman.

Pelaksanaan vaksinasi tahap berikutnya, OJK DIY telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan DIY, Bank Indonesia dan FKIJK DIY yang penyelenggaraannya akan Dikoordinir PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Vaksinasi ini melibatkan industri perbankan di antaranya, PT Bank Mandiri (Persero)Tbk, PT Bank Central Asia, PT Bank CIMB Niaga, dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dengan sasaran vaksinasi kepada pegawai dan keluarga pegawai serta nasabah lembaga jasa keuangan dengan jumlah keseluruhan mencapai 20.546 dosis vaksin.

Program Vaksinasi ini, kata Parjiman, merupakan bagian dari peran OJK untuk meningkatkan capacity building industri jasa keuangan dan meningkatkan kualitas SDM. Sehingga mereka dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, mengingat para pelaku sektor jasa keuangan memiliki intensitas yang tinggi berkontak langsung dengan nasabah di masa pandemi Covid 19 ini.

“Kegiatan usaha sektor jasa keuangan kita dorong untuk tetap eksis, kuat dan berkembang agar dapat mendukung pemulihan ekonomi. OJK terus mendorong partisipasi industri jasa keuangan dalam mempercepat vaksinasi Covid 19 ini dan diharapkan bisa menjadi sentra atau hub vaksinasi yang tersebar di seluruh Indonesia,” katanya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!