31.3 C
Jakarta

Haedar Nashir Hadiri Milad Muhammadiyah Tingkat Sumsel

Baca Juga:

PALEMBANG, MENARA62.COM – Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr H Haedar Nashir Msi hdiri Tabligh Akbar dalam rangka Milad Muhammadiyah ke-108 H/ 105 M. Kegiatan bertema Muhammadiyah Merekat Kebersamaan tersebut digelar di auditorium Serbaguna Muhammadiyah Pimpinan Wilayah Sumsel, Rabu (20/12/2017).

Haedar Nashir dalam sambutannya berpesan agar Milad Muhammadiyah ke-105 tahun ini dijadikan momentum muhasabah, tafakur dan syiar dakwah.

“Tiga hal itu yang dibutuhkan untuk mewujudkan cita-cita Muhammadiyah yakni menciptakan Islam yang sebenar-benarnya,” kata Haedar.

Sementara itu PWM Sumsel Prof. Dr. H.Romli SA. M.Ag. dalam sambutannya mengatakan bahwa Tablihg Akbar ini dihadiri oleh seluruh  PDM, Ortom, Aisyah, NA dan pimpinan  amal usaha Muhammadiyah se -Sumatera Selatan.

“Organisasi Muhammadiyah semakin eksis di Sumsel. Dimana saat ini cabangnya sudah ada di 17 kabupaten/kota yang ada di Sumsel,” tutupnya.

Ia mengatakan bahwa program kerja ke depan Muhammadiyah Sumsel akan memfokuskan pada kegiatan-kegiatan untuk memenuhi keinginan umat, melakukan evaluasi, introspeksi mengenai program kerja Muhammadiyah Sumsel yang ada dan lainnya.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!