26.2 C
Jakarta

SMA Muhammadiyah 1 Surakarta Gelar Perayaan Milad ke-73

Baca Juga:

SURAKARTA, MENARA62.COM – SMA Muhammadiyah 1 Surakarta merayakan Milad ke-73, Kamis (6/9/2019). Kegiatan bertema ‘Muhi Bersinergi, Muhi Berprestasi’ tersebut berlangsung meriah di halaman SMA Muhammadiyah 1 Surakarta.

Ketua Milad, Dra. Willys Sari Listiyani, M.Pd mengatakan milad SMA 1 Surakarta diisi dengan berbagai kegiatan seperti bakti sosial, donor darah, aneka lomba, anjangsana ke pinisepuh, sholat lail dan puncaknya adalah pentas seni yang diawali dengan gerak jalan, gerak jalan jantung sehat.

Adapun kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako yang terdiri atas beras, mie instan, minyak goreng dan gula. Sejumlah 209 bungkus sembako dibagikan untuk warga di sekitar sekolah telah dilaksanakan pada hari Senin, 2 Sep 2019.

Kegiatan donor darah di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta diikuti oleh guru, karyawan, siswa, guru magang dan alumni. Donor darah dilaksanakan oleh PMR bekerjasama dengan PMI mendapat 37 kantong darah yang semuanya diserahkan kepada PMI yang dilaksanakan Jumat, 30 Agustus 2019

Sedang kegiatan lomba diikuti guru, karyawan, siswa dan guru magang dari UMS. Adapun lomba untuk guru putri meliputi estafet kelereng, bola berantai dengan peralon dan tepung berantai.

Lomba guru putra meliputi lomba tenis meja, bulutangkis dan futsal. Lomba untuk siswa meliputi senam muka, balap kerereng dan tarik tambang.

Untuk kegiatan anjangsana pinisepuh dilaksanakan Sabtu, 31 Agustus 2019. Mengunjungi 18 rumah bapak ibu guru dan karyawan SMA Muhammadiyah 1 Surakarta yang sudah purna tugas. Mereka antara lain Drs. H. Wiratno, Drs. M. Soejadi, Drs. Edhaey Soewarto, H. Zuhri, B.A, Hj Sri Rahayu, S.Pd, Kambali, Hj. Marinah, H. Abdullah Kustur, B.A, Dra. Hj. Yuli Setyowati, M.Pd, Dr. H. Tri Kuat, M.Pd, Drs. H. Muh. Bazin Khafadi, Endang Setyowati, H. Muh Khozin Safari, Hj. Fajar Setyowati, S.Pd, Hj. Sri Jumtari, B.A, Drs. H. Kusmani, Sasongko dan Bambang Sadtiyono, S.Pd.

Sholat lail dilaksanakan Senin, 2 September 2019 di mushola SMA Muhammadiyah 1 Surakarta. Diawali sholat Isya dilanjutkan sholat lail diakhiri pengajian diisi oleh Prof. Dr. H. Harun, S.H. M.H., sebagai Alumni SMA Muhammadiyah 1 Surakarta. Dalam acara tersebut, sekolah memberi bingkisan kepada yang purna tugas Drs. H. Wiyanto dan kepada karyawan yang telah mengabdi selama 15 tahun, Parwanti, S.Kom.

Puncak resepsi Milad digelar Kamis 5 September 2019 yang dihadiri oleh Drs. H. Trijono, Ketua Majelis Dikdasmen Kota Surakarta dan Dra. Trisilawati, M.Si., selaku pengawas SMA Muhammadiyah 1 Surakarta serta PAMUJI (Perkumpulan Alumni Muhammadiyah Siji).
Dalam sambutan Dr. Rahayuningsih, S.Pd., M.Pd. berujar

“Di umur yang ke-73 SMA Muhammadiyah 1 Surakarta siap menuju era 4.0 dengan meningkatkan mutu sekolah,” tutupnya.

Kunjungan dan pemberian bingkisan kepada guru yang sudah purna dan sepuh
- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!