PULANG PISAU, MENARA62.COM – Pimpinan Daerah Muhammadiyah kembali mengirimkan logistik Peduli bencana Kalsel tahap kedua Kamis (21/1)
Donasi tersebut berupa beras, mie instant, sembako, obat obatan, pampers, pembalut, susu dan makanan bayi, perlengkapan mandi dan lainnya hasil penggalangan baik dari komunitas, Institusi dan warga masyarakat melalui Poskor Muhammadiyah Peduli Bencana maupun yang langsung berdonasi melalui Lazismu Pulang Pisau.
Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pulang Pisau beserta Pengurus Lazismu, Pemuda Muhammadiyah dan beberapa relawan langsung menyerahkan logistik dan diterima oleh Badan Pengurus Lazismu dan Pimpinan Wilayah Kalimantan Selatan di Posko Logistik Terpadu Muhammadiyah di Gedung PW Aisyiyah Kalimantan Selatan Jl. Perdagangan Banjarmasin Perdagangan Kelurahan Pangeran, Pangeran, Kecamatan Banjarmasin Utara, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Wakil.ketua Badan Pengurus Lazismu Prof. Dr. Sarbaini, M.Pd menyambut baik dan mengapresiasi apa.yang telah diberikan oleh Lazismu wilayah atau daerah termasuk. dari Lazismu Pulang Pisau, baik berupa bantuan barang atau uang.
Beliau berpesan jangan segan-segan untuk selalu menshare setiap ada aktivitas Muhammadiyah, Lazismu MDMC, melalui medsos ataupun.media lainnya, agar masyarakat mengetahui apa yang telah dilakukan Muhammadiyah untuk.negeri.
“ini bukannya riya, tetapi tujuannya untuk transparansi dan akuntabilitas ” katanya
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pulang Pisau H.Supardi S.Sos, M.AP. menyampaikan rasa prihatinnya kepada warga kalsel, dan PDM Pulang Pisau sinergi dengan seluruh ortomnya serta dukungan dari Lazismu dan MDMC Pulang Pisau, bahkan dari beberapa PCM juga bahu membahu berusaha membantu meringankan beban dengan membuka Poskor Muhammadiyah Pulang Pisau Peduli untuk menghimpun donasi.
” kami berharap semoga bantuan yang mungkin belum seberapa banyak ini dapat bermanfaat, dan untuk distribusi kepada.warga terdampak , kami percayakan kepada Para Relawan Muhammadiyah Kalsel yang memang sangat menguasai kondisi di lapangan” katanya.
Sementara itu, Wakil sekretaris PImpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Selatan, Adriani Yulizar, S.Ag, MA mengatakan bahwa gerakan dan solidaritas Muhammadiyah sangat luar biasa , tidak kalah dengan pemerintah dalam.menangani warga terdampak bencana banjir.
“Semoga warga Muhammadiyah Kalteng dan Kalsel dapat terus bersinergi , dan semoga Allah berikan keberkahan dan menjadikan amal jariyah” ujar adriani yang juga wakil Rektor 2 Universitas Muhammadiyah Banjarmasin
Poskor Muhammadiyah Pulang Pisau Peduli Bencana
Bagi warga masyarakat yang ingin berdonasi atau menitipkan donasi dalam.bentuk.barang, dapat melalui Rekening Bank BNI 0715772512 atas nama Lazismu Pulang Pisau atau datang langsung ke Poskor Peduli Bencana yang berada di jalan lintas kalimantan, Kahayan hilir, Kabupaten Pulang Pisau (Bon)
.