28.8 C
Jakarta

Bupati Lamongan Hadiri Grand Opening RS Muhammadiyah Kalikapas Lamongan

Baca Juga:

LAMONGAN, MENARA62.COM – Bupati Lamongan beserta jajaran dari Forkopimda Lamongan menghadiri kegiatan Grand Opening di Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas Lamongan. Ini adalah rumah sakit type D yang di miliki oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lamongan.

Dalam kegiatan tersebut Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Dr. K.H. Haedar Nashir, M.Si turut memberikan ucapan selamat dan beberapa pesan untuk para pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lamongan dan keluarga besar Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas. Haedar berpesan bahwa Rumah Sakit Muhammadiyah kalikapas lamongan kedepan membawa spirit Al-Maun sebagaimana K.H Ahmad Dahlan meletakan pondasi meletakan pondasi lahirnya rumah sakit Muhammadiyah.

Bupati Lamongan mengungkapkan apresiasinya. Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas Lamongan menjadi RS ke-14 yang ada di Kabupaten Lamongan. “Sebelumnya terdapat tiga belas rumah sakit, tiga di antaranya adalah rumah sakit pemerintah. Sehingga ditambah RS Muhammadiyah Kalikapas ini menjadi empat belas rumah sakit. Saya yakin hal ini akan mengangkat derajat kesehatan masyarakat Lamongan,” ungkap Bupati

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Lamongan berkesempatan untuk melakukan penguntingan pita sebagai tanda telah resmi di bukanya Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas Lamongan dan siap untuk beroperasi melakukan pelayanan kesehatan pada masyarakat.

Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas Lamongan memiliki beberapa layanan unggulan, diantaranya memberikan layanan spesialis gizi klinik, dokter dengan keahlian mengutak atik kadar gizi makanan sebagai upaya pencegahan penyakit bahkan bisa menjadi pengobatan. “Tambahan informasi, spesialis gizi klinik ini masih sangat langka, dan baru hanya ada satu di Lamongan,” kata Romi selaku direktur.

Selain acara grand opening, Rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas juga melakukan kegiatan bakti sosial dengan menyelenggarakan skrining gizi dengan memberikan voucher pemeriksaan laboratorium kolesterol, gula darah, dan asam urat kepada masyarakat sekitar.

Setelah acara Grand Opening para undangan berkesempatan untuk melakukan kunjungan keliling rumah sakit dan melihat secara langsung fasilitas dan pelayanan yang ada dalam rumah sakit, semoga rumah Sakit Muhammadiyah Kalikapas terus Istiqomah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. (AR.Nofaldi)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!