DEPOK, MENARA62.COM – Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam merupakan basis dalam mengembangkan riset dan inovasi teknologi. Dua bidang tersebut bahkan menjadi fondasi penting dalam mengembangkan bidang komputasi, elektronika, kedokteran, iklim dan lingkungan, rekayasa infrastruktur, eksplorasi sumber daya alam, pengembangan teknologi ruang angkasa hingga perilaku manusia.
Karena itu Menko PMK Puan Maharani meminta agar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia mengambil peran dan tanggung jawab yang strategis dalam mempercepat ketersediaan SDM yang modern dan berdaya saing di Indonesia.
Menurut Menko PMK, Indonesia terus melakukan percepatan kesiapan SDM, yang dapat menjadi penggerak ekonomi, industri, serta birokrasi yang berdaya saing dan modern. Menko PMK juga menyampaikan bahwa saat ini, sarjana di Indonesia baru berkontribusi 11% (atau 13 juta orang) dari 121 juta penduduk yang bekerja. Lebih dari 65%, adalah lulusan pendidikan menengah ke bawah.
“FMIPA UI telah menghasilkan berbagai temuan dan produk teknologi untuk mendukung pembangunan nasional,” kata Puan pada orasi ilmiahnya dalam rangka dies natalis ke-58 FMIPA UI, Rabu (16/1).
Contoh temuan dan produk FMIPA UI antara lain Sistem Informasi Geografis dalam bidang kebumian, teknologi pencarian cadangan migas, nano teknologi, genome study, biodiversity dan aktuaria, dan lain-lain. Selain itu, temuan FMIPA UI juga sudah diaplikasikan dalam bidang kedokteran seperti di RSCM.
“FMIPA UI perlu mengembangkan berbagai program studi yang diperlukan dalam menyiapkan SDM-SDM Indonesia berpartisipasi dalam pembangunan nasional dan dalam menghadapi era revolusi industri 4.0,” lanjut Puan.
FMIPA UI, sebagai masyarakat ilmiah, perlu terus memperkuat budaya riset dan inovasi untuk meningkatkan daya saing bangsa. FMIPA diharapkan dapat terus menghasilkan riset dan inovasi yang akan memperkuat industri nasional sehingga semakin berdikari.
Dalam orasinya, Menko PMK juga menyampaikan pesan kepada para mahasiswa agar terus meningkatkan kemampuan dalam mengolah peluang dan potensi yang ada.
“Para mahasiswa manfaatkanlah masa belajar selama di FMIPA UI untuk membekali diri dengan kemampuan dan keandalan ilmu pengetahuan dan teknologi, sehingga menjadi lulusan yang kreatif dan produktif,” pesan Menko PMK.