26.8 C
Jakarta

Gelar Muscab VII ! PCM Melaya Siap Memajukan Kecamatan Melaya dan Mencerahkan Kabupaten Jembrana.

Baca Juga:

JEMBRANA, MENARA62.COM. Sebagai sebuah tanggung jawab konstitusional Perserikatan Muhammadiyah khususnya Muhammadiyah Kabupaten Jembrana – Bali, hari ini Ahad (10/9) 2023 Pimpinan Cabang Muhammadiyah Melaya PDM Jembrana, menyelenggarakan Musyawarah Cabang gabungan bersama Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah Jembrana yang ke 7.

Mengambil tema “Memajukan Kecamatan Melaya, Mencerahkan Kabupaten Jembrana”, perhelatan 5 tahunan ini di selenggarakan di Gedung Dakwah PCM Melaya, Jembrana.

Memeriahkan acara pembukaan Muscab, ditampilkan pementasan tarian dan musik dari TK ABA ‘Aisyiyah Melaya.

Dalam laporan Ketua Panitia Pelaksana Musyawarah Cabang Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Melaya Teguh Bali Adi, S.Hum, yang juga selaku Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Bidang Tabligh, melaporkan karena adanya kesamaan visi dan kerjasama yang baik dari semua pihak Muscab gabungan ini bisa terlaksana. Masih menurut laporannya, agenda Muscab kali ini hanya terdiri dari 2 agenda yaitu LPJ dan pemilihan Pimpinan baru. Adapun jumlah peserta Muscab kali ini diikuti oleh 200 orang dari seluruh peserta yang hadir.

Ketua PCM Melaya bapak Minarto, S.Ag disaat memberikan sambutan menyampaikan bahwa Muscab ini adalah perhelatan 5 tahunan, namun mendapat kelebihan waktu 2 tahun dikarenakan masih menyebarnya pandemi Covid 19.

” ini adalah sebuah amanah untuk menyelenggarakan Muscab 5 tahunan walaupun mendapat discount 2 tahun karena covid 19 masih melanda saat itu. Dan di PCM Melaya saat ini sudah memiliki AUM PAUD, TK dan SD Muhammadiyah Sang Surya. Semoga nanti pada Pimpinan baru yang terpilih akan terjadi kemajuan dan pembenahan yang lebih berkemajuan.” Ucapanya.

Sementara Ketua PDM Jembrana Edy Susilo, SE, mengingatkan bahwa ” antara NU Dan Muhammadiyah harus bergandengan bersama dalam usaha mencerdaskan bangsa. Mendukung semua program pemerintah khususnya Kecamatan Melaya. Kedepan PCPM dan PCM Melaya harus kompak dan semakin semarak kegiatannya agar memberi warna di Gilimanuk yang memiliki keragaman masyarakat dan etnis.” Tuturnya dalam sambutannya.

Dipenghujung semua sambutan, Camat Kecamatan Melaya Putu Gede Oka Santika memberikan arahannya dan sekaligus membuka Musyawarah Cabang PCM Melaya hari ini.

” selamat atas terlaksananya Muscab PCM Melaya ini silahkan melakukan perundingan dan berembuk sebaik-baiknya sehingga tercapai kesepakatan untuk mencapai tujuan bersama. Jaga persatuan dan kesatuan khususnya di gilimanuk dengan heteroginnya masyarakat gilimanuk apalagi ini sudah mendekatj pemilu.” Paparnya.

” dan mari kita bijak dalam memakai HP dan bermedsos, selektiflah dalam berbagi berita sehingga kita tidak terjebak dalam masalah di dunia maya, saring sebelum di sharing. Terakhir mari kita jaga nama baik keluarga, lingkungan, kelurahan, kecamatan dan kabupaten jembrana bersama-sama.” Pungkasnya mengakhiri sambutan.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!