28.9 C
Jakarta

Komunitas Blogger Dukung “Germas” Olahraga Jumat Pagi Bersama Menkes

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM-Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau Germas sudah menjadi agenda pemerintah sejak peluncurannya pada 15 November 2016 dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional. Kementerian Kesehatan RI sebagai salah satu penggerak Germas, berharap muncul agent of change dari berbagai pihak yang memiliki tanggungjawab bersama dalam menularkan gaya hidup sehat.

Untuk menyebarluaskan Germas, sekaligus mengajak lintas lembaga, pemerintah pusat dan daerah, dunia pendidikan, pihak swasta, organisasi kemasyarakatan, juga individu, keluarga, dan masyarakat luas, Pusat Promosi Kesehatan Kementerian Kesehatan RI mengajak komunitas blogger menggaungkan kembali Germas untuk menciptakan agent of change dari berbagai kalangan.

Pada Jum’at (13/01/2017) kemarin, sebagai bagian dari perwujudan Germas, Kementerian Kesehatan RI mengajak komunitas blogger, karyawan sekitar lingkungan kantor Kemenkes, bersama pegawai untuk olahraga bersama. Kegiatan aktivitas fisik mulai pukul 06:00 terbagi dalam berbagai pilihan olahraga. Rangkaian kegiatan perwujudan Germas ini berlangsung hingga pukul 09:00.

Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek, bersama pegawai dan komunitas blogger mengikuti senam pagi. Sementara Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga, Kartini Rustandi, bersama sejumlah pegawai mengikuti rangkaian tes kebugaran dengan aktivitas fisik seperti jalan cepat, lari, dengan prosedur pengukuran kebugaran yang berlaku.

“Diharapkan muncul agent of change yang bisa menerapkan Germas di lingkungannya masing-masing,” kata Nila saat berbincang santai bersama komunitas blogger.

Aktivitas fisik yang membuat tubuh aktif bergerak adalah salah satu dari tiga poin Germas. Fokus utama Germas yang ditargetkan 2016-2017 antara lain melakukan aktivitas fisik, konsumsi buah dan sayur, memeriksa kesehatan secara berkala.

Setiap Jumat pagi, sebelum memulai aktivitas bekerja, Kementerian Kesehatan memfasilitasi rangkaian kegiatan yang memenuhi ketiga fokus Germas, utamanya aktivitas fisik seperti senam dan olahraga lain seperti bulutangkis, tenis meja. Bazaar bahan makanan sehat seperti sayur dan buah dari petani lokal juga digelar.

“Pengadaan sayur dan buah ini bekerjasama dengan Kementerian Pertanian, dari petani lokal, untuk mengajak makan makanan sehat,” kata Nila.

Selain Kemenkes, aktivitas Jumat pagi sebagai bentuk perwujudan Germas juga dilakukan Kementerian Keuangan. (WAF/rul)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!