25.5 C
Jakarta

Menteri Kominfo: Media Cetak Akan Tetap Hidup

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM– Era teknologi digital diyakini tidak akan membuat media cetak mati. Media konvensional tersebut kata Menteri komunikasi dan Informatika Rudiantara akan tetap hidup.
“Tren yang kemudian terjadi, media cetak harus dapat menghidupi diri sendiri dengan berjibaku melakukan sejumlah inovasi bisnis,” kata Rudiantara di sela talkshow yang digelar Sinyal Mags bertema Teknologi Digital Membuat Media Lebih Hidup, Kamis (16/03/2017).
Karena itu selain menyandarkan diri pada pendapatan dari sisi cetak, perusahaan media cetak juga harus mengembangkan model pemasaran multi-channel termasuk pemasaran digital. Juga menempatkan peran media sosial seperti facebook, youtube dan news media aggregator yang semakin kuat perannya dalam masyarakat sebagai sebuah tantangan dalam platform bisnis media cetak.
“Dibutuhkan visi yang jelas untuk menjadikan teknologi digital mampu membuat media cetak hidup lebih berwarna,” tambahnya.
Sementara itu Merza Fachys, Ketua Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI) mengakui perkembangan teknologi digital yang demikian pesat termasuk makin mendominasinya peran media sosial menjadikan tantangan yang dihadapi media cetak semakin berat. Untuk itu dibutuhkan sinergi dan konvengensi yang tepat ditengah gempuran teknologi digital.
“Media masih menjadi acuan utama di tengah derasnya arus informasi,” ungkap Merza.
Untuk bisa beradaptasi dan terus bertahan, media cetak kata Dahlan Dahi, Executive Director Kompas Gramedia Majalah, perlu sejumlah tahapan transformasi bisnis. Pendapatan yang diperoleh untuk kelangsungan bisnis media adalah dari konsumen dan pengiklan. Konsumen punya banyak pilihan dalam berlangganan misalnya berlangganan versi digital tanpa perlu menggerus versi cetaknya.
Dahlan mengatakan bahwa transformasi bisnis yang dimaksud tidak hanya melibatkan perusahaan media tetapi juga orang, organisasi dan budaya perusahaan. Kebutuhan pada analisis data dan mengintegrasikannya ke dalam organisasi contohnya akan membawa perusahaan dapat mengambil keuntungan dari analisis data terkait bagaimana mengakuisisi pelanggan dan melakukan monetisasi.
- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!