28.5 C
Jakarta

Muhammadiyah Kubu Raya Selenggarakan Milad Ke-111 Angkat Tema Memaknai Washatiyah Muhammadiyah dalam Kebudayaan Indonesia

Baca Juga:

KUBU RAYA, MENARA62.COM – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kubu Raya rayakan Milad ke-111 Muhammadiyah yang dirangkai dalam berbagai kegiatan yang digelar pada Ahad (3/12/2023).

Hedri Nurlinda, Ketua Panitia, menyampaikan bahwa persiapan matang telah dilakukan sebulan sebelumnya sebagai bagian dari upaya mensyiarkan Muhammadiyah ke seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Kubu Raya

Kegiatan dimulai dengan Gerak Jalan, Medical Checkup, dan Apel Milad dihadiri oleh Ketua PDM Kubu Raya dan Pembina Apel, Alif Syaifuddin Hamidi.,S.Pd.,MSi. Dalam Apel, 10 Sifat Kepribadian Muhammadiyah hasil Muktamar ke-35 di Jakarta dibacakan dengan lantang oleh Alif Syaifuddin Hamidi.,S.Pd.,MSi.

Berbagai tokoh penting turut hadir, antara lain Dr. H. Pabali Musa.,M.Ag Ketua PWM Kalimantan Barat, Ahmad Zaini.,M.Pd Sekertaris PWM Kalbar, H. Slamet Riyanto.,M.Pd, dan H. Wasilun.,M.Pd. Wakil Ketua PWM Kalbar beserta seluruh Pimpinan Majelis dan Lembaga di Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Barat juga ikut serta.

Acara dihadiri oleh Bupati Kabupaten Kubu Raya, H. Muda Mahendrawan.,S.H., ketua DPRD Kabupaten Kubu Raya Agus Sudarmansyah.,S.IP, Ketua KPU Kubu Raya, Karyadi,,S.Pd.,SD., dan Direktur Rumah Sakit Muhammadiyah, dr. Asep Saefullah, yang juga menjabat sebagai ketua MPKU PWM Kalbar.

Bupati mengapresiasi kegiatan Muhammadiyah Kabupaten Kubu Raya dan mengundang peserta untuk silaturahim ke kediamannya setelah acara. Ketua PWM Kalimantan Barat, Dr. H. Pabali Musa.,M.Ag, secara resmi membuka acara yang dihadiri oleh tokoh Muhammadiyah terkemuka, K.H. Kusen.,S.Ag.,MA.,PhD, atau Kyai Cepu, yang juga dikenal sebagai Dosen Filsafat UIN Jakarta dan Wakil Ketua LSB PP Muhammadiyah.

Pada puncak acara, Tabligh Akbar digelar di dua lokasi, yakni di SMK Muhammadiyah 1 Kubu Raya dan di Aula kantor Bupati Kabupaten Kubu Raya.

Sekretaris PDM Kubu Raya, Immada Ichsani.,S.H.,M.H., memandu Tabligh Akbar dengan tema “Memaknai Washatiyah Muhammadiyah dalam Kebudayaan di Indonesia,” yang membahas peran Muhammadiyah sebagai gerakan washatiyah di Indonesia. Tabligh Akbar sukses diselenggarakan sebelum Sholat Duhur dengan partisipasi lebih dari 300 peserta dari tamu undangan dan simpatisan Muhammadiyah di Kubu Raya.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!