28.8 C
Jakarta

OPPO Find X Tersedia dalam Warna Baru?

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM — OPPO Find X diduga akan muncul dalam warna baru di Indonesia. Hal itu disampaikan OPPO lewat rilisnya hari ini, Sabtu (7/7/2018). Melalui halaman situs Find X experience yang diunggah OPPO Indonesia, ada 3 gambar perangkat di mana kedua perangkat memberikan gambaran warna Find X yakni Bordeaux Red dan Glacier Blue. Namun, salah satu perangkat Find X memiliki warna putih.

Belum ada keterangan mengenai perangkat yang memiliki outline yang berwarna putih ini, apakah merupakan perangkat baru Find X yang diedarkan di indonesia ataukah sejatinya adalah perangkat Find X Automobili Lamborghini. Seperti pada slide presentasi saat melakukan global launching, OPPO menyatakan bahwa spesifikasi perangkat ini bergantung pada tiap-tiap negara yang akan memasarkan perangkat ini, kemungkinan ini juga termasuk varian baru baik dalam sisi spesifikasi maupun warna. Sayangnya belum ada keterangan lebih lanjut mengenai hal ini. Apabila warna perangkat dengan warna putih ini adalah Find X Automobili Lamborghini Edition, ini juga berarti bahwa OPPO Indonesia akan membawa model ini ke Indonesia.

Seperti diketahui sebagai smartphone flagship OPPO, Find X mengusung perangkat keras yang terbaik dikelasnya, dilengkapi dengan prosesor Qualcomm® Snapdragon™ 845, Find X juga membawa RAM besar 8GB dan memory internal 256GB. Kamera depan Find X memiliki besaran 25 megapixel dengan kamera belakang ganda berkonfigurasi 20 Megapixel dan 16 Megapixel. Find X sendiri dilengkapi dengan system operasi android terbaru, Oreo 8.1 dengan antarmuka ColorOS 5.1 yang kaya akan fitur. Namun OPPO Indonesia sendiri masih belum memberikan konfirmasi mengenai varian mana yang akan dibawa dan dipasarkan ke Indonesia.

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!