SOLO, MENARA62.COM – Sekretariat tim pembina Usaha Kesehatan Sekolah atau Madrasah (UKS/M) Kota Surakarta dorong guru four G dan tidak gentar berinovasi di tengah pandemi Covid-19. Pernyataan itu disampaikan Hartoyo MPd, Jum’at (5/11/2021).
Hartoyo mengatakan bahwa dalam rangka Workshop Reorientasi bagi Tim Pembina UKS/M pada semua jenjang sekolah dengan tema ‘Penguatan Peran UKS/M dalam Pengawasan dan pemantauan (PTM) terbatas’.
“Selasa 2 November 2021 bertempat di Sasana Reksa Waluyo Dinkes Lantai III Kompleks Balai Kota Surakarta kita dapat undangan dan kita selalu dorong para guru untuk four G,” ungkapnya.
Walaupun teknologi berkembang pesat, profesi guru tidak bisa digantikan dengan mesin secanggih apapun. Maka guru harus Four G. Guru jangan kalah dengan handphone, dan google.
“Minimal jadi guru gendeng, gandang suaranya, gending dan gandeng yang filosofinya gendeng selalu berupaya berinovasi dan bagaimana guru mampu efektif dan memberi solutif dalam pembelajaran di kelas,” katanya.
Filosofi Four G ini, sambungnya, sinergi dan peran UKS/M sangatlah besar dalam pencegahan penyebaran virus di wilayah pendidikan. Terlebih saat ini, banyak hal yang menjadi pertimbangan pemerintah untuk membuka kembali proses belajar mengajar di sekolah, terutama menyangkut kesehatan para peserta didik, dewan guru, dan masyarakat sekolah.
“Program UKS merupakan bagian dari pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, serta pembinaan sekolah sehat yang dikenal dengan trias UKS. Berbagai hal yang perlu dipersiapkan dengan baik termasuk diantaranya koordinasi kepada semua pihak terkait,” jelasnya.
Salah satu bidang yang penting dapat dikembangkan di sekolah adalah bidang kesehatan yang disebut UKS.
Karena UKS adalah instrumen penting dalam menunjang proses belajar mengajar dan pembelajaran di lingkungan sekolah. Diharapkan ke depannya sarana dan prasarana UKS/M di sekolah tidak hanya dapat dimanfaatkan oleh sekolah itu sendiri, namun dapat juga dimanfaatkan sebagai sarana pelayanan kesehatan bagi masyarakat sekitar.
“Karena tujuan dibentuknya UKS/M adalah untuk melahirkan generasi muda yang sehat dan berkualitas yang berperan aktif dalam pembangunan Pendidikan,” pungkasnya.
(Jatmiko)