SLEMAN, MENARA62.COM – Senin 27 September 2021 menjadi tonggak sejarah untuk PAN Sleman, dengan dimulainya pembangunan kantor DPD PAN Sleman. Peletakan batu batu pertama secara secara simbolis dilakukan oleh Ahmad Mumtaz, Sri Purnomo, DPW, DPD dan anggota Fraksi PAN Sleman.
Bangunan yang terletak di Jalan KRT Pringgodingrat dusun Beran Kidul Tridadi Slemaan Yogyakarta tersebut berada di atas tanah lahan seluar 618 m2. Rencananya kantor DPD PAN Sleman akan dibangun dengan dua lantai yang akan menjadi pusat kegiatan partai berlambang matahari biru di Bumi Sembada ini.
Acara ini semakin semarak dengan hadirnya segenap pengurus harian Kabupaten dan Pengurus Cabang dengan semangat mengharubirukan lokasi dan juga dihadari ketua FPAN Respati As dan Sekretaris FPAN IR H Abdul Kadir MH, Panewu Sleman, Plt. Lurah Tridadi, Dukum Beran Kidul dan Drono, Polsek Sleman dan SatpolPP dll tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Ketua DPD PAN, dr. Raudi Akmal dalam laporannya mengatakan, Rumah PAN Sleman direncanakan pembangunannya dibiayai iuran anggota DPRD Sleman dari PAN, dan DPRD Provinsi DIY dari Sleman dan dari kader.
Bangunan direncanakan terdiri atas dua lantai. Ballroom untuk kegiatan rapat berkapasitas 80 orang dengan fasilitas AC dan multimedia dan juga ruang media IT untuk mengupdate berbagai kegiatan dan kiprah serta advokasi PAN agar bisa diketahui secara luas oleh masyarakat terutama kalangan milenial dan warga Sleman pada umumnya.
“Sedangkan dilantai satu digunakan untuk ruang sayap partai sperti PUAN, BM PAN, Simpatik dan juga ruang serbaguna untuk pelatihan ketrampilan seperti sablon, jahit dan kegiatan lain untuk kader dan simpatisan serta warga,” jelasnya.
Ketua panitia pembangunan, Arif Kurniawan, didampingi bendahara Nur Hidayat memperkirakan bangunan DPD PAN Sleman sudah dapat berfungsi pada akhir 2021. “Insyaa Allah akhir tahun ini sudah siap dipergunakan,” katanya.
Sementara itu ketua MPK DPW PAN DIY Sri Purnomo bersama jajaran DPW PAN DIY menyatakan dengan gedung baru ini harapanya PAN Sleman akan semakin bersemangat menunjukkan kiprahnya untuk memenangkan hati masyarakat Sleman sehingga target 10 kursi legislatif dalam Pemilu 2024 mendatang bisa tercapai.
Ketua POK DPP PAN, Ahmad Mumtaz Rais, S.E., M.P.A., berharap dengan gedung baru ini semoga keakraban pengurus, simpatisan dam kader semakin erat dengan wadah rumah PAN Sleman. “Selaku Cah Sleman dimana menjadi kampung dan kelahiran saya, maka panggilan itu terus memanggil sehingga kemanapun kaki ini melangkah akan kembali ke Sleman untuk bersama membesarkan PAN Sleman,” tuturnya.
Peletakan batu pertama secara simbolis dilakukan oleh Ahmad Mumtaz, Sri Purnomo, DPW, DPD dan anggota Fraksi PAN Sleman, sebagai tonggak baru untuk membangun PAN Sleman ke depan yang semakin kokoh .
Acara diakhiri dengan Pembacaan doa oleh H Ardi Sehami dan dilanjutkan dengan ramah-tamah, Ketua POK DPP dan jajaran partai melakukan pembagian “kenduri” di jalan depan area proyek serta di depan Pasar Sleman serta malamnya dilanjutkan acara milenial PAN di Centrum bersama Tri Suaka di Jalan Kaliurang sebagai rangkaian acara.