32.8 C
Jakarta

Perbaiki Posisi Klasemen , Laskar Sambernyawa dan Laskar Matahari Bakal Tampil All Out

Baca Juga:

 

SOLO, MENARA62.COM– Hizbul Wathan FC (HWFC) dan Persis Solo akan saling berhadapan pada pekan ke-4 Liga 2 2021/2022, Senin (18/10/2021). Pertandingan ini akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Pertandingan ini dijadwalkan kick-off pukul 18:15 WIB, siaran langsungnya dapat dinikmati melalui di streaming di Vidio.com

Duel HWFC kontra Persis Solo ini diyakini bakal berjalan sengit. Sebab, kedua tim tentu ingin mendulang raihan tiga poin untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara grup C.

Terlebih, Persis Solo telah dua kali bermain imbang, sehingga ekspetasi pendukungnya untuk melihat Persis Solo berada di puncak klasemen belum terwujud. Sedang tim Laskar Matahari (julukan HWFC), juga dituntut untuk tampil lebih baik lagi seperti pada dua pertandingan diawal, sebelum dikalahkan 0-1 oleh PSCS Cilacap.

Persis Solo sendiri, meski saat ini berada di urutan kedua grup C, masih terlihat belum bisa menampilkan performa yang bagus dengan materi pemainnya yang mayoritas jebolan pemain Liga 1.

Pelatih Persis Solo Eko Purjianto mengakui, timnya harus bisa tampil lepas tanpa beban dan fokus memenangkan pertandingn serta melupakan hasil dua kali seri pada laga sebelumnya.

“Kondisi pemain siap tempur semua. Namun saya akan turunkan pemain yang paling siap. Tidak menutup kemungkinan, akan ada rotasi pemain. Mudah-mudahan ini bisa jadi motivasi, bukan beban bagi pemain,” ucapnya dalam pers conferns secara virtual, Minggu (17/10/2021).

Kata Eko, HWFC merupakan salah satu tim yang patut diwaspadai dan tangguh di pertahanan. Terbukti, mereka baru kemasukan tiga gol.

“Spirit pemain HWFC juga tinggi, kecepatan pemainnya juga cukup merepotkan lawan-lawannya. Kita juga harus mewaspadai pemain-pemain HWFC. Semoga besok kita dapat hasil yang optimal untuk menjaga persaingan di grup C,” kata Eko.

Sementara itu, pelatih HWFC Herrie Setyawan mengakui bahwa pasukannya saat ini memiliki motivasi sangat tinggi. Bahkan sudah mempelajari kesalahan-kesalahan di laga sebelumnya.

“Kami akui Persis salah satu tim kuat di grup C. Pemainnya juga matang dan berpengalaman. Tapi, saya yakin kita bisa bermain optimal dan mampu memanfaatkan peluang sekecil apapun. Semoga saja, dengan ridho Allah SWT, kita bisa curi poin lawan Persis,” ungkap Herrie.

Herie menekankan, secara internal pihaknya telah menyiapkan antisipasi serangan-serangan dari pemain Persis Solo.

Disinggung absennya Edy Gunawan, bek kiri andalan HWFC karena cedera saat lawan PSCS, Herrie mengakui, dirinya sudah menyiapkan pengganti termasuk kemungkinan dilakukannya rotasi pemain di sektor tertentu.

“HWFC masih memiliki kedalaman skuad yang cukup bagus. Siapa pun yang akan saya masukan di line up dalam kondisi siap main. Kami tidak akan bersedih karena ada yang absen. Saya pikir di tim kami sama, siapa yang diberikan kesempatan untuk bermain, mereka akan memanfaatkan kesempatan itu. Jadi siapa yang siap, itu yang menang,” tegas Herrie.

Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi

Persis Solo (4-3-3):

Wahyu Tri (kiper); Fabiano Beltrame, Eky Taufik, M. Abduh Lestaluhu, Rian Miziar (belakang); Agi Pratama, Sandi, Khairallah Abdel (tengah); Alberto Goncalves, Miftahul Hamdi, Rifaldi Bawuo (depan).

Pelatih: Eko Purjianto (Indonesia).

Hizbul Wathan FC (4-3-3):

Ferdiansyah (kiper); Taufiq Kasrun, Mohammad Fahad, Wahyu Saputro, Fadel Muhammad (belakang); Ahmad Maulana Putra, Muhammad Kemaluddin, Obet Rivaldo Yuliu (tengah); Wimba Sutan, Jejen Zaenal Abidin, Vengko Armedya (depan).

Pelatih: Herrie Setyawan (Indonesia).

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!